Simak Perbedaan Telegram Stories untuk Pengguna Berbayar dan Gratisan

Uli Febriarni
Selasa 15 Agustus 2023, 15:34 WIB
Stories Telegram bisa diedit (Sumber : Telegram)

Stories Telegram bisa diedit (Sumber : Telegram)

Baca Juga: Flagship SUV Wuling New Almaz RS Dipajang di GIIAS 2023, Punya Dua Varian

Baca Juga: OPPO Perkenalkan Asisten Bertenaga AI, Bernama Xiao Bu

9to5Google mengabarkan, Telegram Stories telah diluncurkan untuk semua orang, tanpa perlu berlangganan untuk menggunakan fitur ini.

Stories memiliki fungsi seperti di aplikasi lain yang sudah kita ketahui, dengan gambar dan video ditambahkan. Serta dapat dilihat untuk waktu terbatas, tersedia beragam reaksi bagi mereka yang melihat unggahan. Stiker, lokasi, tampilan dari kedua kamera (dual camera) juga dapat digunakan bersamaan di Stories; mengingatkan kita dengan gata BeReal. 

Perbedaan Telegram Stories untuk Pengguna Berbayar dan Gratisan

"Meskipun Telegram Stories tersedia untuk pengguna gratis dan berbayar mulai hari ini, tetap ada perbedaan pengalaman bagi pelanggan berbayar," tulis laman yang kami akses Selasa (15/8/2023) itu. Fitur untuk pelanggan berbayar meliputi:

  • Urutan Prioritas (Priority Order) – Dapatkan lebih banyak penayangan saat storiesmu ditampilkan terlebih dahulu.
  • Mode Stealth – Menghapus tampilan pengguna dari Stories manapun dan apapun yang sudah dibuka dalam lima menit terakhir, dan menyembunyikan apa yang mereka lihat selama 25 menit berikutnya. Dengan kata lain: Sembunyikan fakta bahwa kamu sudah melihat stories seseorang. 
  • Riwayat Tampilan Permanen (Permanent View History) – Periksa siapa yang melihat ceritamu, sekalipun stories itu sudah kadaluwarsa.
  • Opsi Kedaluwarsa Kustom (Custom Expiration Options)– kamu bisa memilih untuk mempertahankan stories selama 6, 12 atau 48 jam.
  • Simpan Cerita ke Galeri (Save Stories to Gallery)– Simpan stories yang tidak dilindungi ke Galeri.
  • Better Captions – Buka teks 10 kali lebih panjang di bawah storiesmu, serta tautan dan pemformatan khusus.
  • Lebih Banyak Cerita (More Srtories)– Bagikan hingga 100 cerita kenangan setiap hari.

Telegram Stories mulai diluncurkan kemarin di Android dan iOS.

Baca Juga: Kamera 360 Derajat & Layar Sentuh 9 Inci: Fitur Terbaru Dukungan Keselamatan Berkendara dari Suzuki Baleno 2023

Stories Telegram yang Sudah Terunggah Bisa Diedit

Sementara itu dilaporkan oleh TechCrunch, dari beberapa poin fitur Stories Telegram, yang paling utama adalah pengguna memiliki opsi untuk mengeditnya setelah memposting. 

Baca Juga: Xiaomi Mix Fold 3 Dirilis di China: Tahan Hingga 500 Ribu Lipatan

Baca Juga: Indonesia Darurat Polusi Udara, Ini 4 Tips Menjalani Keseharian di Tengah Kondisi Mengkhawatirkan

Di platform seperti Instagram, Snapchat, Facebook, dan TikTok, kita tidak memiliki opsi untuk mengedit Stories setelah ditayangkan. Jadi jika kita ingin mengubah sesuatu, maka kita harus menghapus Story sebelumnya dan mengunggah ulang. 

Selain itu, salah satu unsur privasi dari Telegram adalah, pemilik Stories memiliki kemampuan untuk mengatur Stories mereka untuk tidak dapat di-screenshot (tangkapan layar).

Stories juga bisa diunggah dengan disertai tautan atau keterangan lain. Ada juga opsi untuk menandai orang lain di Stories kita. Selain itu, Anda dapat memposting foto dan video yang diambil dengan kamera depan dan belakang secara bersamaan dalam gaya seperti BeReal.

Laman Telegram juga menjelaskan dalam sebuah blog, sama seperti platform lain, pengunggah Stories di Telegram bisa memilih siapa saja yang bisa menyimak Stories mereka. 

"Anda dapat memilih agar Stories Anda dapat dilihat oleh semua orang, kontak Anda, beberapa kontak terpilih, atau daftar teman dekat. Stories akan ditempatkan di bagian yang dapat diperluas di bagian atas daftar obrolan Anda. Anda dapat menyembunyikan Cerita yang diposting oleh kontak manapun, dengan memindahkannya ke daftar 'Tersembunyi' di bagian Kontak, bukan di layar utama," tulis Telegram

Sebelumnya, pada Juli 2023 Engadget melaporkan, fitur Telegram Stories untuk saat ini hanya tersedia untuk pengguna Premium, kata perusahaan itu dalam Tweet.

Sebulan sebelumnya, Pavel Durov mengungkapkan fitur ini menawarkan kontrol yang lebih terperinci daripada Stories di aplikasi lain.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno25 April 2025, 20:09 WIB

Audio-Techinca Hotaru: Pemutar Piringan Hitam Senilai Ratusan Juta yang Bisa Melayang dan Bersinar

Turntable ini hanya akan diproduksi sebanyak seribu unit.
Turntable Audio-Technica Hotaru bersinar dalam beberapa mode dan palet warna yang berbeda. (Sumber: Audio-Technica)
Techno25 April 2025, 19:41 WIB

Motorola Luncurkan Smartwatch Pertamanya: Moto Watch Fit

Daya tahan baterai selama 16 hari kedengarannya mengesankan.
Motorola Moto Watch Fit. (Sumber: Motorola)
Techno25 April 2025, 19:16 WIB

Rayban x Meta Hadirkan Fitur-fitur Anyar, Terjemahan Langsung dan AI

Konsumen juga dapat memesannya dalam beberapa pilihan warna baru.
Kacamata pintar Rayban Meta.
Techno25 April 2025, 18:37 WIB

Data Dekarbonisasi 2025: Butuh Keseimbangan antara Biaya dan Emisi Karbon

Laporan Seagate terbaru mendesak ekosistem pusat data untuk beralih dari upaya yang terfragmentasi ke pendekatan keberlanjutan terpadu.
Laporan dekarbonisasi data 2025. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 18:06 WIB

Dukung Atlet, TikTok Menjadi Official Platform untuk Tim Indonesia

Kolaborasi ini akan berlaku untuk satu tahun ke depan.
TikTok dukung prestasi atlet nasional Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 16:23 WIB

Headphone Nirkabel Px7 S3 dari Bowers & Wilkins, Punya Teknologi ANC Terbaru

Mereka juga menawarkan unit penggerak yang direkayasa ulang dan bentuk yang lebih ramping.
Bowers & Wilkins Px7 S3. (Sumber: Bowers & Wilkins)
Techno25 April 2025, 15:41 WIB

OnePlus 13T Dilansir di China, Cek Spek Lengkap dan Harganya

OnePlus 13T memiliki kapasitas baterai besar.
OnePlus 13T. (Sumber: OnePlus)
Techno25 April 2025, 14:36 WIB

Persaingan AI di China Ketat, Tencent Masih Perangkat Teratas

Xiaomi hingga Lenovo naik daun, JD.com tersandung.
China. (Sumber: istockphoto)
Hobby24 April 2025, 21:13 WIB

Delta Force Mobile Version dan Season Eclipse Vigil Resmi Rilis

Hadiah pra-registrasi baru telah dibuka dan menanti para pemain.
Gim Delta Force Mobile sudah resmi diluncurkan. (Sumber: istimewa)
Startup24 April 2025, 21:01 WIB

Laporan Tracxn: Pendanaan Startup D2C di Asia Tenggara Naik 208% pada 2024

Nominal investasinya sendiri mencapai US$32,5 juta atau setara dengan Rp547,1 miliar.
Ilustrasi pendanaan startup. (Sumber: freepik)