Xiaomi MIX Fold 3 Dijual Eksklusif Hanya di China

Uli Febriarni
Kamis 17 Agustus 2023, 13:41 WIB
Xiaomi Mix Fold 3 (Sumber : Lei Jun)

Xiaomi Mix Fold 3 (Sumber : Lei Jun)

Direktur Komunikasi Xiaomi, Daniel Desjarlais, mengabarkan informasi yang tidak terlalu mengejutkan mengenai produk Xiaomi terbaru, yang baru saja dirilis pekan ini.

"Mengonfirmasi bahwa Xiaomi MIX Fold 3 akan tersedia eksklusif di China Daratan," tulisnya, dikutip Techverse.Asia, Kamis (17/8/2023).

Ya, Xiaomi MIX Fold 3 yang terlihat elegan dan keren itu hanya dijual eksklusif di China, tidak di Amerika atau di negara lainnya. 

Laman 9to5Google, turut mengabarkan mengenai produk inovasi terbaik Xiaomi yang tidak sampai ke Amerika Serikat dan pasar utama lainnya itu.

Padahal, Xiaomi Mix Fold 3 telah diumumkan memiliki desain super tipis, spesifikasi dan perangkat keras yang mengesankan, serta harga yang mahal.

Baca Juga: Ribuan Ilmuwan Mengurangi Penggunaan Twitter dan Pindah Ke Medsos Lain, Kenapa Ya?

Langkah penjualan eksklusif MIX Fold 3 ini, dianalisis oleh laman Sam Mobile sebagai cara yang 'lebih mencerminkan aksi mereka di media sosial, daripada bagian dari rencana yang dipikirkan matang-matang' untuk menantang posisi kepemimpinan Samsung.

"Tetapi apakah ini merupakan peluang yang terlewatkan untuk Xiaomi atau taktik pemasaran yang cerdas. [Anda] tetap terbuka untuk menginterpretasikannya," tulis Sam Mobile.

Seperti diketahui, Xiaomi telah resmi memperkenalkan MIX Fold 3 kepada publik, beberapa waktu lalu, di China.

Baca Juga: Samsung Galaxy S24 Dikabarkan Punya Konektivitas Satelit Dua Arah

Xiaomi MIX Fold 3 sudah mulai dijual sejak kemarin, 16 Agustus 2023. 

MIX Fold 3 hadir dengan jumlah siklus lipat yang kuat, yakni mencapai 500 ribu kali lipat, menurut sertifikasi dari TÜV Rheinland.

Spesifikasi lainnya, Xiaomi MIX Fold 3 berukuran hanya 255 gram, tebal 10,86 milimeter (mm) saat dilipat, dan terbuka hingga kelangsingan tertinggi hanya 5,26 mm. Engselnya juga 8% lebih sempit dan memakan ruang 17 persen lebih sedikit.

Kedua layar pada Xiaomi MIX Fold 3 hadir dengan perlindungan Ultra Thin Glass (UTG), yang 2,25 kali lebih kuat dari polimida tak berwarna (CPI) tradisional untuk layar bagian dalam. Sementara layar luarnya terdiri dari Corning® Gorilla® Glass Victus® 2.

Baca Juga: Honda WR-V RS Modifikasi The Elite Ditampilkan di GIIAS 2023

Baca Juga: Ini 4 Layanan Baru di Aplikasi myHyundai

Layar luar penutupnya 1080-p yang berukuran 6,56 inci, layar dalam berukuran 8,025 inci, keduanya terbuat dari bahan E6 terbaru, menawarkan kontrol efisiensi daya yang dioptimalkan.

Layar internal MIX Fold 3 punya resolusi 2160x1916 dan kecepatan refresh maksimum 120Hz. Layar bagian dalam menggunakan teknologi layar Plus tanpa Pol yang canggih, dipadukan dengan desain Panel berdaya rendah dan Display Driver IC (DDIC) yang baru ditingkatkan.

Xiaomi MIX Fold 3 ditanamkan empat kamera di bagian belakang ponsel, yang mencakup utama 50 megapiksel, ultrawide 12 megapiksel dengan bidang pandang 120 derajat. Berikutnya, telefoto 10 megapiksel dengan panjang fokus setara 75 mm, dan kamera periskop 10 megapiksel dengan zoom optik lima kali. Kamera-kamera tersebut dihadirkan bekerjasama dengan merek Leica.

Struktur baterai ganda Xiaomi Surge dan teknologi elektroda negatif silikon-karbon generasi baru, dikombinasikan dengan beberapa optimalisasi; seperti mencapai peningkatan kapasitas tambahan 10% dalam ukuran yang sama, dan total kapasitas 4.800 mAh.

Sistem manajemen baterai Xiaomi Surge terdiri dari chipset manajemen baterai Xiaomi G1 Surge ganda, yang sepenuhnya meningkatkan efisiensi penggunaan baterai. Perangkat ini mendukung pengisian daya turbo berkabel 67W, dan dapat mengisi daya hingga 100% hanya dalam waktu 40 menit. Pengisian turbo nirkabel 50W juga disematkan.

MIX Fold 3 dilengkapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon® 8 Gen 2 Leading Version.

Baca Juga: Generasi Alpha dan Z di Indonesia Menggunakan Game untuk Mengatasi Rasa Cemas dan Stres

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)