Google Kembali Membocorkan Pixel 8 Pro, Bakal Ada Sensor Suhu?

Rahmat Jiwandono
Kamis 07 September 2023, 11:18 WIB
Tampilan Google Pixel 8 Pro. (Sumber : Google)

Tampilan Google Pixel 8 Pro. (Sumber : Google)

Techverse.asia - Kalau kamu masih memiliki pertanyaan tentang seperti apa tampilan Pixel 8 Pro, Google siap menjawabnya. Perusahaan telah (dengan sengaja) memasang simulator 360 derajat secara online yang memungkinkan orang membalikkan perangkat dari belakang ke depan dan dari atas ke bawah, dengan indikator berguna yang menunjukkan di mana berbagai sensor dan port berada.

Simulator tersebut menampilkan ponsel dalam tiga warna dan mengonfirmasi bahwa Pixel 8 Pro akan mendapatkan sensor suhu baru di bagian belakang selain kamera dan slot SIM fisik. Namun, sekarang simulator itu sudah dimatikan, awalnya diketahui oleh pengguna X/Twitter José Rubén, yang  kemudian memposting gambar yang diambil dari alat tersebut di X.  

Baca Juga: Spotify Sedang Menguji Menjadikan Lirik Sebagai Fitur Premium Saja

Dari tangkapan layar yang berhasil diperoleh, smartphone itu menampilkan tiga warna yang terdiri dari biru, porselen, dan hitam, serta layar beranda yang terlihat mirip dengan Pixel 7 Pro sebelumnya. Ini juga menunjukkan slot kartu SIM dan mengonfirmasi sensor suhu yang terlihat pada bocoran sebelumnya.

Tampaknya juga tidak ada perubahan perangkat lunak besar apapun di layar beranda, semua maket menampilkan widget pencocokan warna favorit Google dan widget yang sekilas tampak tradisional. Itu juga tidak mencantumkan spesifikasi apapun, tetapi setidaknya orang sedikit mengetahui tentang bocoran Pixel 8 Pro yang bakal dirilis bulan depan. 

Sebagaimana diketahui, Google Pixel 8 Pro akan ditenagai oleh chipset Tensor G3, menampilkan sembilan inti dan dibangun di atas arsitektur Arm Immortalis. Kamera belakangnya berada di dalam satu panel kaca di dalam batang logam terangkat yang membentang di seluruh lebar ponsel.

Tampak belakang Google Pixel 8 ProTampak belakang Google Pixel 8 Pro

Rangkaian kamera Pixel 8 Pro mencakup kamera utama 50 megapiksel yang memungkinkan cahaya masuk 50 persen lebih banyak dan kamera Sony ultrawide 64 megapiksel dan telefoto 48MP. Dan tentu saja logo "G" Google berada di tengah perangkat

Pixel 8 Pro dikabarkan juga memiliki layar datar, bukan melengkung seperti Pixel 6 Pro dan Pixel 7 Pro. Smartphone ini diperkirakan akan diluncurkan dengan layar LTPO OLED 6,7 inci dengan resolusi Quality High Definition Plus (QHD+) dan kecepatan refresh sampai 120Hz.

Selain itu, diharapkan hadir dengan baterai 5.000 mAh dan kecepatan pengisian maksimal 27W. Ponsel unggulan ini akan membawa RAM 12GB dan memori penyimpanan 128GB/256GB dan akan berjalan di Android 14 secara langsung. 

Baca Juga: Resmi! Apple Akan Mengumumkan iPhone 15 pada 12 September 2023

Pixel 8 Pro akan diungkap pada acara peluncuran Google berikutnya, yang dijadwalkan pada 4 Oktober 2023. Selain Pixel 8 dan Pixel 8 Pro, mungkin publik akan melihat Pixel Watch 2 dan perangkat keras lainnya.

Sebelumnya, Google telah memastikan akan menghadirkan perangkat keras baru dengan mengirimkan undangan ke pihak-pihak tertentu. Undangan ini dibagikan satu hari setelah Apple secara resmi menetapkan tanggal peluncuran iPhone 15 pada 12 September 2023 yang akan datang bertempat di Apple Park, Cupertino, California, Amerika Serikat (AS). 

"Anda diundang ke acara Made by Google secara langsung di mana kami akan memperkenalkan tambahan terbaru pada portofolio perangkat Pixel kami," bunyi undangan tersebut yang beredar di jagad maya seperti kami lihat pada Kamis (31/8/2023).

Google mengumumkan tanggal tersebut segera setelah membocorkan gambar yang tampaknya merupakan Pixel 8 Pro di etalasenya, secara kebetulan pada hari yang sama ketika Apple mengonfirmasi acara iPhone-nya akan berlangsung di hari yang disebutkan di atas. Dalam gambar tersebut, teksnya berbunyi: "seseorang menerima panggilan di ponsel Pixel 8 Pro berbahan Porselen."

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle18 November 2024, 19:29 WIB

Adidas SPZL x CP Company Hadirkan Koleksi Kolaboratif

Keduanya Bersatu Kembali untuk Koleksi Kolaboratif dalam Rayakan Ulang Tahun SPZL ke-10.
Adidas Spezial x CP Company. (Sumber: Adidas)
Techno18 November 2024, 18:28 WIB

Youtube Jewels: Audiens Bisa Beri Hadiah bagi Kreator Saat Live Stream

YouTube mengejar TikTok dengan fitur hadiah baru untuk siaran langsung vertikal.
Penonton Youtube sekarang bisa memberi gift kepada kreator. (Sumber: Youtube)
Startup18 November 2024, 18:05 WIB

Klinik Semaai Bantu Tingkatkan Literasi Petani dan Daya Saing Toko Tani

Fitur ini dapat membantu belajar dan memahami seluk beluk pertanian.
Ilustrasi aplikasi Semaai. (Sumber: semaai)
Techno18 November 2024, 17:32 WIB

WhatsApp Kini Memungkinkan untuk Menyimpan Draft Pesan

WhatsApp akhirnya punya fitur draft.
WhatsApp akhirnya punya fitur draf pesan. (Sumber: WhatsApp)
Automotive18 November 2024, 16:29 WIB

Next Generation Ford Everest akan Dipamerkan di GAIKINDO Jakarta Autoweek 2024

RMA Indonesia akan membawa beberapa mobil andalan, termasuk salah satu SUV terbarunya yaitu Next Generation Ford Everest.
Next Generation Ford Everest. (Sumber: Ford)
Techno18 November 2024, 15:57 WIB

ASUS ExpertBook P5 Segera Dijual di Indonesia, Ada 2 Opsi Prosesor

Laptop ini membidik segmen Small Medium Enterprise (SME).
ASUS ExpertBook P5 diperkenalkan di Indonesia. (Sumber: istimewa)
Lifestyle18 November 2024, 15:15 WIB

Hoka Resmi Buka Toko Pertamanya di Indonesia, Berlokasi di Icon Bali Mall

Kunjungi HOKA Icon Bali untuk pengalaman lengkap atau melalui online storenya.
HOKA membuka toko pertamanya di Icon Bali Mall. (Sumber: HOKA)
Techno18 November 2024, 14:37 WIB

Oppo Find X8 Series akan Ditenagai oleh Chipset MediaTek Dimensity 9400, Ini Kelebihannya

Perangkat pertama yang tersedia secara global yang dilengkapi chipset baru MediaTek yang canggih.
Oppo Find X8 Series akan ditenagai dengan cip MediaTek Dimensity 9400. (Sumber: oppo)
Lifestyle17 November 2024, 18:24 WIB

The Flying Cloth Digelar di Museum Nasional Indonesia hingga 24 November 2024

The Flying Cloth resmi dibuka: perjalanan 25 tahun Merdi Sihombing dalam merajut budaya dan keberlanjutan.
Merdi Sihombing (kanan) mengadakan jumpa pers tentang The Flying Cloth pekan lalu. (Sumber: istimewa)
Techno17 November 2024, 16:53 WIB

AI Generatif Bisa Sebabkan Sampah Elektronik Setara dengan 10 Miliar iPhone per Tahun

Proyeksi ini berdasarkan para peneliti dari Universitas Cambridge dan Akademi Ilmu Pengetahuan China.
Ilustrasi AI generatif. (Sumber: null)