Berkat Fitur Live Shopping TikTok Shop, 3 Kreator Ini Raup Uang Puluhan Miliar

Rahmat Jiwandono
Minggu 10 September 2023, 16:15 WIB
Tiga TikTok Shop affiliate. (Sumber : TikTok)

Tiga TikTok Shop affiliate. (Sumber : TikTok)

Techverse.asia - TikTok Shop berhasil memecahkan rekor penjualan lewat fitur live shopping di platform TikTok bersama tiga kreator affiliate dengan total pendapatan sekitar Rp107 miliar pada Agustus kemarin. Ini adalah pencapaian yang besar selama tiga tahun TikTok Shop beroperasi di Indonesia. 

Menurut data internal TikTok Shop menunjukkan bahwa satu dari tiga pengguna aplikasi TikTok pernah membeli produk melalui fitur ini. Tidak hanya itu, fitur Live Shopping yang mengusung konsep Shoppertainment telah dinobatkan menjadi fitur paling disukai konsumen guna melakukan transaksi di platform TikTok

Dengan demikian, konsumen pun bisa menikmati aktivitas hiburan sekaligus berbelanja serta berinteraksi secara real-time dengan para penjualnya. 

Baca Juga: Spesifikasi dan Fitur Seres E1, Mobil Listrik Entry Level dengan Harga Terjangkau

Buat para kreator affiliate, kehadiran fitur Live Shopping itu tidak cuma membantu mereka dalam menjaga serta membangun hubungan dengan audiens di TikTok, tapi juga membuka peluang baru untuk mendapatkan penghasilan tambahan lewat kolaborasi dengan sejumlah merek lokal kaitannya dengan promosi dan penjualan di TikTok Shop. 

Pada Agustus 2023, ketiga kreator affiliate TikTok yaitu dr. Richared Lee, Mami Louisse, dan Kohcun berhasil mencatatkan rekor penjualan tertinggi yang bersumber dari interaksi melalui Live Shopping. Selain memanfaatkan fitur tersebut selama 23-26 jam dalam sekali waktu untuk menjangkau lebih banyak audiens, upaya yang mereka lakukan adalah dengan bekerja sama dengan banyak merek lokal serta publik figur. 

Richard Lee yang dikenal sebagai dokter kecantikan, mengatakan bahwa ia melalukan Live Shopping selama 23 jam non-stop secara bergantian dengan menghadirkan sesi siaran langsung (live) yang menarik dan interaktif. Ia mengajak sejumlah selebritis Indonesia, seperti Lady Nyoan, Inara Rusli, hingga Inge Anugrah guna memberikan pengetahuan produk kepada penontonnya. 

"Sebagai hasilnya, kami berhasil menjual produk kecantikan senilai Rp41 miliar dalam satu hari saja," katanya. 

Dia sendiri baru mencoba fitur live shopping TikTok Shop pada Januari 2023 dan sudah berhasil masuk dalam daftar Top 10 konten kreator dengan penjualan terbesar pada Juli tahun ini setelah berpartisipasi dalam kampanye TikTok Shop. 

Sementara itu, kreator affiliate di bidang elektronik juga menunjukkan eksistensi audiensnya di TikTok Shop. Ia adalah Kohcun, salah satu kreator yang dahulunya pernah bekerja sebagai penjaga toko ponsel. Sekarang dia sudah menjadi inspirasi buat kreator lainnya setelah berhasil menjual barang mulai dari smartphone, peralatan rumah tangga, dan aksesoris elektronik. 

"Jumlah uang yang saya dapat dari live shopping selama 24 jam sekitar Rp21 miliar," ujarnya. 

Baca Juga: Tiru TikTok Shop, Amazon Sekarang Luncurkan Fitur Inspire

Alasan mengapa barangnya banyak yang laku terjual lantaran ada diskon yang diberikan hingga 80 persen dan promo gratis ongkos kirim (ongkir) ke seluruh Indonesia. Namun, ini semua bisa terlaksana karena Kohcun mendapat subsidi yang cukup besar dari TikTok, sehingga harga jual suatu barang jauh lebih murah ketimbang harga pasaran. 

Mami Louisse atau pemilik nama asli Louisse Scarlett juga berhasil memecahkan rekor penjualan produk lokal dengan nilai sekitar Rp45 miliar. Nominal tersebut ia peroleh hanya dalam waktu satu hari dan membuatnya menjadi kreator pertama di Asia Tenggara yang jumlah pesanannya paling banyak dalam satu sesi live shopping. 

"Pesanan yang saya terima sebanyak 232.400, ini enggak lepas dari strategi kami untuk berkolaborasi dengan beberapa merek dan memanfaatkan fitur live shopping di TikTok Shop. Kami juga memberi penawaran diskon sampai 50 persen untuk produk kecantikan lokal terbaik yang sudah kami seleksi dan promo bebas ongkir untuk seluruh konsumen kami," paparnya. 

Informasi, TikTok Shop adalah tempat menjual dan membeli barang yang ada di aplikasi TikTok itu sendiri. Konsepnya ialah menghadirkan pengalaman berbelanja sekaligus menghibur. 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno05 April 2025, 11:11 WIB

Jiplak Fitur TikTok, Reels Instagram Kini Bisa Dipercepat Saat Dilihat

Instagram kini memungkinkan pengguna untuk mempercepat Reels seperti di TikTok.
Reels Instagram sekarang bisa dipercepat saat diputar. (Sumber: istimewa)
Lifestyle05 April 2025, 11:00 WIB

Casio G-SHOCK x Barbie Rilis Jam Tangan Serba Pink

Jam Tangan GMAS110BE-4A Edisi Terbatas Mengekspresikan Pandangan Dunia Barbie.
Casio G-SHOCK GMAS110BE-4A x Barbie. (Sumber: Casio)
Techno04 April 2025, 16:36 WIB

Batas Waktu Pelarangan TikTok Berlaku 5 April 2025, Apa yang Terjadi Selanjutnya?

Trump menegaskan bahwa TikTok harus menjual platform mereka agar bisa tetap beroperasi di AS.
TikTok.
Automotive04 April 2025, 16:12 WIB

Hyundai Ungkap IONIQ 6 dan IONIQ 6 N Line dengan Desain Terbaru

Dua mobil listrik baru tersebut diperkenalkan di Seoul Mobility Show 2025.
Hyundai IONIQ 6.
Techno04 April 2025, 15:37 WIB

Spek Lengkap POCO M7 Pro 5G, Didukung Aplikasi Google Gemini

Mendefinisikan Ulang Hiburan 5G dengan Gaya dan Harga Terjangkau untuk Generasi Berikutnya.
POCO M7 Pro 5G. (Sumber: POCO)
Startup04 April 2025, 15:15 WIB

Elon Musk Sebut xAI Telah Resmi Mengakuisisi X

Masa depan kedua perusahaan tersebut saling terkait.
Elon Musk (Sumber: Istimewa)
Techno04 April 2025, 14:28 WIB

Kebijakan Tarif Trump Gemparkan Pasar Keuangan Global

Hal ini berpotensi kembali memicu kenaikan inflasi dan akan semakin menunda dimulainya kembali tren penurunan suku bunga.
Presiden AS Donald Trump. (Sumber: null)
Techno03 April 2025, 16:29 WIB

Nintendo Switch 2 akan Dijual Seharga Rp7 Jutaan, Rilis 5 Juni 2025

Perusahaan tersebut mendalami perangkat keras, fitur, dan permainan selama Nintendo Direct yang sangat sukses.
Nintendo Switch 2. (Sumber: Nintendo)
Techno03 April 2025, 16:05 WIB

Generator Gambar ChatGPT Sekarang Tersedia untuk Semua Pengguna Gratis

Sekarang semua orang dapat membuat karya seni ChatGPT ala Studio Ghibli.
Logo OpenAI (Sumber: OpenAI)
Startup03 April 2025, 14:52 WIB

Grab Dilaporkan akan Akuisisi Gojek: Butuh Dana Rp33 Triliun

Yang jadi kekhawatiran atas akuisisi ini adalah terjadinya monopoli di sektor startup layanan ride hailing.
Grab (Sumber: GRAB)