Xiaomi 13T Dikabarkan Punya Kamera Leica, Tapi Hanya untuk Pasar Eropa?

Uli Febriarni
Jumat 15 September 2023, 19:23 WIB
Xiaomi 13 T (Sumber: GSM Arena)

Xiaomi 13 T (Sumber: GSM Arena)

Jajaran Xiaomi 13T akan resmi diluncurkan pada 26 September 2023. Dan Xiaomi 13 series tak semuanya masuk ke pasar Indonesia. Meski demikian kabar baiknya, Xiaomi 13T sudah terdaftar resmi dan mendapat sertifikasi TKDN Indonesia.

Baca Juga: Percepat Pemberantasan Judi Online, Pemerintah Tetapkan Enam Instruksi Utama Sapu Judol

Baca Juga: TikTok X Billboard: Tampilkan 50 Lagu Populer di Tangga Lagu Teratas

Di beberapa media, tak semua Xiaomi 13T akan disematkan kamera Leica, hanya 13T Pro. Namun, sejumlah gambar Xiaomi 13T yang bocorannya muncul di banyak media belakangan ini, menunjukkan bahwa merek 'Leica' juga melekat pada produk tersebut.

"Sumber kebocoran baru mengklaim, varian ini ditujukan untuk Eropa," ungkap seorang sumber yang kami kutip dari GizmoChina, Jumat (15/9/2023).

Oleh karena itu, Xiaomiui menyarankan agar branding Leica pada Xiaomi 13T bisa spesifik wilayah. Saat ini, sepertinya negara-negara Eropa akan mendapatkan versi khusus dari perangkat tersebut.

Lalu apa dampaknya bagi daerah yang kekurangan branding Leica? Di pasar ini, Xiaomi 13T reguler kemungkinan besar tidak akan menawarkan fitur terkait Leica seperti pemrosesan warna, filter, dan lainnya.

Bagaimanapun, perangkat keras kamera akan sama di semua wilayah. 

Xiaomi 13T ditenagai oleh chipset Dimensity 8200 Ultra yang kuat. SoC (system on chip) itu disandingkan dengan RAM 8GB/12GB dan ROM 128GB,256GB dan 512GB.

Xiaomi 13T hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,36 inci. Layarnya beresolusi 1080x2400P, rasio 20:9, refresh rate hingga 144Hz dengan intensitas cahaya maksimal mencapai 1.200 nits (high brightness mode) atau 2.600 nits (peak), Dolby Vision, HDR10+.

Baca Juga: Siksa Neraka dan Siksa Kubur Saling Spill, Slamet Rahardjo Main di Kedua Filmnya

Baca Juga: Coca-Cola Y3000 Zero Sugar: Kreasi Kecerdasan Buatan, Simulasi Rasa Coca-Cola di Tahun 3000 Mendatang

Berada pada sistem operasi 13, MIUI 14, unit ini diperkirakan hadir dengan tiga kamera, yakni 50MP (f/1.8) wide dengan bantuan optical image stabilization (OIS). Kemudian Kamera telephoto 10MP (f/2.0), dan 12MP (f/2.2) ultrawide. Kamera depan/selfie berukuran 20MP (f/2.0).

Handphone ini mampu merekam video hingga 8K, dilengkapi dengan Leica lens, Dual LED dual-tone flash, HDR dan Panorama.; perekaman video hingga 1080p 30fps serta ada mode HDR dan panorama.

Untuk audio, HP Xiaomi 13T sudah stereo speakers dengan 24-bit/292kHz audio. Pengecasan menggunakan USB Type-C 2.0,OTG. Ada fitur NFC, Infrared, Bluetooth 5.3, A2DP, LE dan Wifi 802.11.

Xiaomi 13T memiliki baterai berkapasitas 5000mAh, pengecasan 67W dengan kabel.
Turut pula 50W nirkabel dan mampu melakukan pengecasan terbalik dengan 10W.

Baca Juga: Ikuti Jejak Indonesia: Malaysia Mempertimbangkan Rancang UU Agar Google dan Meta Membayar Berita

Diperkirakan hadir dengan pilihan warna putih, hijau, merah, kuning, dan abu-abu.

Untuk dayanya, Xiaomi 13T bisa diisi menggunakan fast charging 120W yang mendukung teknologi Smart HyperCharge.

Soal ketangguhan, Xiaomi 13T sudah mengantongi rating IP68, yang artinya dia tahan air dan debu, WiFi 7, Bluetooth 5.4, NFC.

Soal harga, Xiaomi 13T di Eropa akan dibanderol €649 atau sekitar Rp10,8 jutaan. 

Untuk kamu yang berharap bisa mendapatkan Xiaomi 13T Pro, tidak perlu berharap banyak sepertinya ya, karena model ini tidak turun ke pasar Indonesia.

Baca Juga: Honor V Purse: Ponsel Lipat yang Bentuknya Mirip Dompet

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup22 Januari 2025, 18:56 WIB

Openspace Ventures Beri Pendanaan Lanjutan untuk MAKA Motors

Pendanaan ini datang setelah startup tersebut melansir motor listrik pertamanya, MAKA Cavalry.
MAKA Cavalry.
Techno22 Januari 2025, 18:34 WIB

Huawei FreeBuds SE 3: TWS Entry-level Seharga Rp400 Ribuan

Gawai ini akan menghadirkan keseimbangan sempurna antara performa dan kenyamanan.
Huawei FreeBuds SE 3. (Sumber: Huawei)
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)