Macam-macam Jenis Kompor Di Dunia, Sejak Kapan Manusia Mulai Memasak?

Uli Febriarni
Senin 19 September 2022, 20:06 WIB
cooking / freepik

cooking / freepik

Ada banyak jenis kompor yang dijual oleh beragam produsen di dunia. Lepas dari beragam jenis kompor itu, sebetulnya sejak kapan manusia mulai memasak?

Ahli primata Harvard, Richard Wrangham, dalam National Geographic menyebut bahwa, nenek moyang manusia mulai memasak antara 1,8 juta dan 400.000 tahun yang lalu. Menumbuk dan memanaskan makanan membantu usus manusia di masa itu untuk tidak menghabiskan banyak energi untuk memecah makanan. Bahkan memasak, konon membantu tubuh menyerap lebih banyak energi yang dibutuhkan untuk otak, ketimbang saat hanya makan makanan mentah. “Memasak menghasilkan makanan yang lembut dan kaya energi,” kata Wrangham. 

Baca Juga: Terlalu Ketat Menghitung Kalori Saat Diet Bikin Depresi

Kapan Api Digunakan Untuk Memasak

Memasak tidak bisa terjadi tanpa adanya api, jadi yang harus dicari tahu adalah sejak kapan api tercipta dan digunakan untuk memasak. Tapi, api sesungguhnya adalah hal yang sulit untuk diidentifikasi dalam catatan arkeologi. Para arkeolog mencari tanda kebakaran di goa-goa, pasalnya sisa-sisa api yang sengaja dinyalakan sulit dibedakan dari sisa-sisa api alami, misalnya hangus karena petir.

Sementara itu mengutip berbagai sumber lainnya, jejak abu yang ditemukan di gua Wonderwerk di Afrika Selatan menunjukkan, hominin mengendalikan api setidaknya 1 juta tahun yang lalu, waktu nenek moyang saat itu Homo erectus. Fragmen tulang yang terbakar juga ditemukan di situs ini, menunjukkan bahwa Homo erectus sedang memasak daging. Namun, sisa-sisa tertua dari perapian yang jelas baru berusia 400.000 tahun.

Diduga, manusia pertama yang mencipta api adalah Neanderthal, manusia yang berevolusi dari Homo erectus sekitar 250.000 tahun yang lalu. Dugaan itu muncul karena perapian telah ditemukan di banyak situs Neanderthal, beberapa berisi tulang yang terbakar.

Analisis adanya api yang digunakan untuk memasak, ditemukan pula pada plak gigi Neandethal. Di zaman itu, mereka sudah membumbui makanan mereka dengan herbal! Tapi peneliti masih belum yakin, apakah Neandethal ini terbiasa memasak makanan. 

Bukti kuat paling awal bahwa manusia itu beraktivitas memasak, justru ditemukan dari adanya pot pertama di China, diperkirakan berasal dari 20.000 tahun yang lalu. Bekas hangus dan jelaga di permukaan luarnya menunjukkan kegunaannya sebagai peralatan memasak. Tapi lagi-lagi peneliti kita masih belum yakin atas bukti ini. Karena itu, peneliti mengecek sejarah memasak lewat struktur tubuh, salah satunya gigi dan rahang manusia purba.

Homo erectus, Neanderthal dikatakan memiliki gigi yang sangat kecil, tubuh yang kecil dan otak yang jauh lebih besar. Gigi dan rahang tersebut dianggap terlalu berat bila harus menggiling sejumlah besar makanan mentah yang keras. Bagi peneliti, ciri-ciri morfologi ini adalah adaptasi terhadap masakan. Pertimbangannya, panas membuat makanan lebih lembut, sehingga lebih sedikit waktu yang dibutuhkan untuk mengunyah. 

Sejarah Kompor

  • Kompor pertama muncul di Alsace, 1490. Kompor dibuat seluruhnya dari batu bata dan ubin, termasuk cerobong asap. Di masa sama sekitar itu, ada pula tungku Skandinavia yang memiliki cerobong besi berongga tinggi, berisi penyekat besi yang diatur untuk memperpanjang perjalanan gas yang keluar untuk mengekstrak panas maksimum. Sementara di Rusia, kompor masyarakat setempat memiliki enam cerobong asap
  • Kompor besi cor pertama diproduksi di Lynn, Mass., pada 1642.
  • Benjamin Franklin menemukan "perapian Pennsylvania," yang menggabungkan prinsip-prinsip dasar kompor pemanas, 1740. Tungku Franklin sudah ditambahkan jeruji dan memiliki pintu geser untuk mengontrol aliran (aliran udara) yang melaluinya.
  • Berikutnya, ada tungku yang diproduksi oleh Isaac Orr di Philadelphia, 1800.
  • Tungku dengan bahan bakar batu bara antrasit ditemukan 1833 oleh Jordan A. Mott.
  • Sejarah lain menyebut, bangsa Timur diketahui lebih dulu mengenal tungku. Sekitar tahun 221 SM, atau masa Dinasti Qin di China sudah dikenal tungku api dari tanah liat.
  • Di Jepang, pada periode Kerajaan Kofun di abad ke-3 sampai abad ke-6, sudah dikenal kamado. 
  • Kompor minyak pertama kali dikenalkan oleh Alexis Soyer pada 1849. 
  • Penemu Inggris James Sharp mematenkan kompor gas, 1826. 
  • Perusahaan Kompor Listrik Copeman, yang berbasis di Michigan, menerima paten pertama untuk kompor listrik pada tahun 1912.
Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)