Hubungan Taiwan dan China Memanas, Perilisan iPhone 14 Terancam Tertunda

Editor Techverse
Senin 08 Agustus 2022, 16:01 WIB
Ponsel iPhone/freepik

Ponsel iPhone/freepik

Techverse.asia - iPhone 14 yang diproyeksikan rilis pada September 2022 mendatang terancam tertunda. Bahkan dilaporkan kecil kemungkinan iPhone dirilis tahun depan, melainkan akan dirilis tahun 2023.
Sebab, perusahaan Apple sedang menghadapi masalah terkait dengan rantai pasokan atau supply chain.

Dilansir dari GSMArena, seri iPhone 14 bisa ditunda lantaran adanya regulasi baru tertentu di China. Dalam aturan tersebut secara khusus melarang semua dokumentasi dan kontainer untuk pengiriman pasokan yang dikirim oleh pemasok Taiwan untuk menyebutkan "Taiwan" atau "Republik China". 

Baca Juga: Tren Perkembangan Teknologi dan Komunikasi Masa Kini 2022

Kuat dugaan, ketidakpatuhan akan mengakibatkan pengiriman dikembalikan ke Taiwan, yang dapat menunda produksi seri iPhone 14. Sumber mengklaim bahwa Apple telah memperingatkan pemasoknya yang berbasis di Taiwan untuk melakukan kontinjensi.

Kemungkinan tertundanya perilisan iPhone 14 juga tidak bisa lepas dari ketegangan yang sedang terjadi antara China dan Tiongkok. Seperti diketahui, ketegangan antar dua negara itu semakin panas setelah Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi mengunjungi Taiwan belum lama ini.

Utamanya Apple merupakan pelanggan utama Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC). TSMC adalah sebuah perancang dan produsen semikonduktor berbasis kontrak multinasional asal Taiwan.

Baca Juga: Apple Matangkan iOS 16, iPhone Seri Apa Saja yang Kebagian?

Sementara Apple mengirimkan chip yang diproduksi oleh TSMC akan dikirim ke Pegatron, China, tempat di mana iPhone selama ini dirakit. Karena itu, Partai Komunis China (PKC) telah membuat peraturan baru yang melarang penyebutan "Taiwan" atau "Republik China" dalam dokumen pengiriman.

Menyikapi peraturan itu, pihak Apple sudah dalam pembicaraan dengan mitra Taiwan dan telah meminta agar semua label dengan "Buatan Taiwan" atau "Republik China" dihapus atau diganti.
Baru-baru ini, sebuah laporan mengatakan bahwa Apple berencana untuk mengirimkan iPhone 14 secara bersamaan dari pabrik di China dan India.

Spesifikasi iPhone 14

iPhone 14 yang akan dirilis besok dikabarkan hadir dengan empat tipe yakni iPhone 14, iPhone 14 Pro, iPhone 14 Max, dan iPhone Pro Max 14. Untuk tipe iPhone 14 dan 14 Pro memiliki lberukuran 6,1 inci, sedangkan iPhone 14 Max dan Pro Max berukuran 6,7 inci.

Selain itu, rilisan terbaru Apple itu memiliki desain baru dan lebih ramping. Mesin di dalamnya adalah chip A16 Bionic yang lebih cepat.

Soal material iPhone 14, pada bagian sisi seharunya bisa terbuat dari titanium, yang bisa membuatnya lebih keras dan lebih kuat dari iPhone sebelumnya. Sedangkan bagian belakang akan mempertahankan lapisan kaca dengan lapisan satin.

Kemudian untuk kamera utama di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max beresolusi 48MP sehingga memberi gambar yang lebih tajam. Untuk iPhone 14 standar hanya dilengkapi dengan 12 MP.

Seorang analis produk Apple Ming-Chi Kuo mengatakan semua model iPhone 14 diperkirakan akan mendapatkan kamera depan yang ditingkatkan dan diatur untuk menampilkan aperture yang lebih lebar menjadi f /1.9 sedangkan seri iPhone sebelumnya adalah f/2.2, ditambahkan 6 -lensa bagian yang sebelumnya hanya memiliki 5 lensa bagian.

Lebih lanjut, keempat iPhone 14 dilaporkan akan memiliki RAM 6GB. Ini sebagai bentuk peningkatan dari 4GB pada iPhone 13 dan iPhone 13 mini. Meski begitu, mode standar dari iPhone 14 masih akan menggunakan RAM LPDDR4X seperti yang diterapkan pada iPhone 13 saat ini, sedangkan model Pro diduga akan mendapatkan RAM LPDDR5 yang lebih cepat dan lebih efisien.

Untuk urusan harga, iPhone 14 standar diprediksi akan tetap dijual di kisaran US$799. iPhone 14 Max yang baru dibanderol seharga US$899.

Namun, iPhone 14 Pro mungkin mencapai US$1.099 dan mengalami kenaikan US$100 dari iPhone 13 Pro US$999. Dan iPhone 14 Pro Max akan meningkat $100 dari pendahulunya dengan mencapai US$1.199.

 

 

 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)