Meta Menghadirkan Saluran Siaran Instagram ke Facebook dan Messenger

Rahmat Jiwandono
Senin 23 Oktober 2023, 14:12 WIB
Meta tambahkan broadcast channel ke Facebook dan Instagram. (Sumber : Meta)

Meta tambahkan broadcast channel ke Facebook dan Instagram. (Sumber : Meta)

Techverse.asia - Saluran siaran atau broadcast channel milik Meta, yang sebelumnya cuma tersedia untuk platform Instagram dan Whatsapp saja, kini akan segera hadir di Facebook dan Messenger dalam beberapa minggu mendatang, menurut postingan blog Meta. CEO Meta Mark Zuckerberg pun membagikan kabar tersebut melalui postingan dari akun Facebook pribadinya.

Fitur broadcast channel memungkinkan pembuat konten, tokoh masyarakat, ataupun publik figur berbagi pesan one-to-many untuk berinteraksi langsung dengan pengikut mereka. Saluran siaran akan mendukung teks, gambar, jajak pendapat, reaksi, dan banyak lagi. Dengan saluran siaran, hanya pembuat saluran yang dapat mengirim pesan, namun pemirsa dapat bereaksi terhadap pesan dan memberikan suara dalam jajak pendapat.

Secara khusus, saluran siaran tersebut akan tersedia untuk Halaman (Page) di Facebook, dan saat ini sedang dalam pengujian. Mereka yang mengelola halaman resmi selebriti atau perusahaan, misalnya, akan dapat memulai broadcast channel dari halaman tersebut.

Baca Juga: Whatsapp Rilis Fitur 2 Akun dalam Satu Gawai dan Voice Note yang Hilang Otomatis

Selanjutnya Facebook akan mengirimkan pemberitahuan satu kali kepada pengikut mereka untuk bergabung setelah mereka mengirim pesan pertama satu kali yang menanyakan apakah mereka mau join. Buat mereka yang ingin bergabung dengan saluran siaran dapat melakukannya langsung dari halaman tertentu, setelah itu mereka akan menerima pemberitahuan setiap kali ada pesan yang diposting. 

Tapi tentu saja, pengguna Facebook dan Messenger akan dapat menonaktifkan notifikasi ini tetapi tetap berada di broadcast channel. Jadi pengguna tetap dapat melihat daftar lengkap saluran siaran yang diikuti dengan melihat daftar obrolannya. Saluran siaran yang kini ditayangkan di Facebook dan Messenger termasuk Netflix, WWE, League of Legends, dan Komite Kriket Internasional.

Namun, fitur ini tak ubahnya masih merupakan alat perpesanan satu arah, yang berarti hanya administrator Page yang dapat mengirim pesan di saluran, tapi peserta dapat bereaksi terhadap pesan tersebut dan memberikan suara dalam jajak pendapat.  

Agaknya, mereka yang memilih untuk tidak berpartisipasi untuk pertama kalinya masih dapat mengakses saluran tersebut dari halaman profil seperti yang dapat dilakukan orang di Instagram.

Baca Juga: Whatsapp Tambahkan Fitur Kunci Sandi di Android, Enggak Perlu Repot Ketik Password Lagi

Berdasarkan tangkapan layar yang dibagikan oleh Mark Zuckerberg, saluran siaran akan muncul di obrolan Messenger pengguna di bawah tab yang diberi label Saluran atau Channels. 

Saluran siaran memberi pembuat dan tokoh masyarakat cara baru untuk memperbarui pengikut mereka dalam rangkaian aplikasi Meta. Di masa lalu, pembuat konten biasanya membuat cerita atau postingan untuk berbagi berita dan kabar terbaru dengan pengikutnya, namun kini mereka memiliki opsi untuk menggunakan cara yang lebih langsung untuk berinteraksi dengan penggemarnya.

Ketika Meta pertama kali meluncurkan saluran siaran di Instagram pada Februari tahun ini, perusahaan mengatakan pihaknya berencana untuk menghadirkan fitur tersebut ke semua aplikasi populernya. Beberapa orang mungkin menyambut baik fitur baru di Facebook dan Messenger, namun ada pula yang tidak begitu menyukainya.

Saat pertama kali dirilis di Instagram pada awal tahun ini, Mark Zuckerberg membagikan di saluran siarannya bahwa dia akan menggunakan ruang ini untuk berbagi berita dan pembaruan tentang semua produk dan teknologi yang sedang dibangun di Meta. Selain pembaruan teks, kreator juga dapat membagikan klip audio, foto, dan konten lainnya.  

Fitur broadcast channel ini sebetulnya bukan barang baru lagi lantaran aplikasi perpesanan lainnya seperti Telegram sudah terlebih dahulu memilikinya, dan aman untuk dikatakan bahwa saluran siaran yang akan ditambahkan ke Facebook serta Messenger sama dengan Saluran Telegram yang memungkinkan orang untuk berlangganan konten atau platform tertentu di bawah minat khusus mereka.

Baca Juga: Simak Perbedaan Telegram Stories untuk Pengguna Berbayar dan Gratisan

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)