TikTok Resmi Menutup Dana Kreatornya, Alihkan Influencer ke Program Kreativitas

Rahmat Jiwandono
Rabu 08 November 2023, 17:39 WIB
TikTok

TikTok

Techverse.asia - TikTok baru saja meluncurkan Dana Kreatornya (creator fund) beberapa tahun yang lalu, namun kini perusahaan milik ByteDance tersebut mengumumkan bahwa mereka resmi menutup Creator Fund yang awalnya bernilai US$1 miliar dan mengalihkan fokus ke Program Kreativitas (creativity program) yang lebih baru.

“Mulai 16 Desember 2023, Creator Fund akan dihentikan di Amerika Serikat, Inggris, Prancis, dan Jerman,” kata juru bicara TikTok, Maria Jung dalam keterangan resminya seperti kami lihat pada Rabu (8/11/2023).

Dengan begitu, semua kreator yang saat ini telah terdaftar di Dana Kreator dapat meningkatkan ke Program Kreativitas. Namun demikian, pengguna TikTok di Italia dan Spanyol tidak akan terpengaruh oleh perubahan tersebut.

Dana kreator pertama kali diperkenalkan pada 2020 silam, dan TikTok berjanji untuk membayar US$1 miliar selama tiga tahun kepada orang-orang yang membuat konten viral di aplikasi tersebut.

Baca Juga: Kacamata Pintar Xreal Air 2 dan Air 2 Pro Diluncurkan Global, Begini Speknya

Tapi, selama ini, para influencer dan pembuat konten lainnya telah mencatat rendahnya pembayaran yang mereka terima - terkadang hanya beberapa dolar untuk jutaan penayangan - sehingga mustahil untuk mendapatkan penghasilan hanya melalui dana pembuat konten.

Sepertinya platform video pendek ini menyadari hal tersebut, lantas pada Februari 2023, TikTok memperkenalkan Program Kreativitas dan mengatakan dana tersebut akan menghasilkan pembayaran yang lebih tinggi bagi para pembuat konten populer.

Program Kreativitas ini menekankan konten yang durasinya lebih panjang, dengan persyaratan durasi video minimal satu menit. TikTok sekarang juga mengizinkan video berdurasi hingga 30 menit.

Perusahaan mengatakan ingin menciptakan “pengalaman terbaik” di platform dengan sistem baru, tetapi video yang lebih panjang juga membantu TikTok menjual lebih banyak iklan. Keuntungan utama bagi streamer adalah mereka membayar hingga 20 kali lipat dari jumlah yang ditawarkan oleh Creator Fund.

Baca Juga: TikTok Dilaporkan Sedang Uji Coba Fitur Video Bisa Berdurasi 15 Menit

Berbeda dengan Dana Kreator, yang tidak memiliki persyaratan khusus mengenai durasi video, Program Kreativitas memberikan penghargaan kepada kreator yang membuat video berdurasi lebih dari satu menit.

Dan alih-alih mempublikasikan kumpulan uang yang menjadi sumber pembayaran, TikTok mengatakan pendapatan akan didasarkan pada penayangan dan metrik keterlibatan lainnya.

“Kami mengembangkan Program Kreativitas berdasarkan pembelajaran dan masukan dari Creator Fund, dan kami akan terus mendengarkan dan belajar dari komunitas kami saat kami mengeksplorasi fitur-fitur baru dan menyempurnakan fitur-fitur yang sudah ada untuk lebih memperkaya pengalaman TikTok,” katanya.

Agar memenuhi syarat untuk Program Kreativitas, pembuat konten harus berusia minimal 18 tahun dan memiliki setidaknya 10 ribu pengikut dan setidaknya 100 ribu penayangan dalam 30 hari terakhir.

Baca Juga: One Piece Exhibition Asia Tour Mampir ke Indonesia, Cek Jadwal dan Harga Tiketnya

Kreator yang sudah memenuhi syarat dan memposting konten orisinal berkualitas tinggi berdurasi lebih dari satu menit berpotensi memperoleh penghasilan hingga 20 kali lipat dari jumlah yang sebelumnya ditawarkan oleh Dana Kreator.

“Tujuan utama kami adalah menciptakan pengalaman terbaik di TikTok dan menyediakan ekosistem penawaran monetisasi yang kuat kepada para pembuat konten,” tambahnya.

“Bagian dari upaya dan komitmen berkelanjutan kami untuk menyediakan produk mengharuskan kami mengembangkan produk dan menerapkan sumber daya di tempat lain untuk memberikan dukungan terbaik bagi para pembuat konten dan mengeksplorasi penawaran baru,” ujar dia. 

Di sisi lain, beberapa pembuat konten telah mengikuti Program Kreativitas, menurut laporan dari Insider. Streamer dengan jumlah pelanggan bervariasi dari setengah juta hingga beberapa juta telah melihat pembayaran mulai dari ribuan hingga hampir US$100 ribu per bulan, berbanding 180 derajat dari apa yang mereka lihat sebelumnya, menurut salah satu pembuat konten. 

TikTok pun sebelumnya telah memperluas Program Kreativitas Beta atau Creativity Program Beta, di luar Amerika Serikat (AS). Program ini sekarang tersedia bagi kreator yang memenuhi syarat di Brasil, Prancis, Jerman, Jepang, Korea Selatan, dan Inggris.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)