Tecno Camon 29 Series Telah Merambah Pasar Indonesia, Peningkatan Sektor Kamera

Rahmat Jiwandono
Jumat 01 Desember 2023, 15:21 WIB
Tecno Camon 20 Series. (Sumber: Dok. Tecno Indonesia)

Tecno Camon 20 Series. (Sumber: Dok. Tecno Indonesia)

Techverse.asia - Tecno Indonesia telah meluncurkan tiga smartphone sekaligus yang terdiri dari Camon 20 Premier 5G, Camon 20 Pro 5G, dan Camon 20 Pro. Dari ketiga perangkat ini, Tecno Camon 20 Premier 5G dan Camon 20 Pro sudah dijual sejak Juli 2023.

Untuk Camon 20 Premier 5G memiliki teknologi Sensor-shift Optical Image Stabilization (OIS) yang merupakan teknologi stabilisasi gambar yang diadaptasi dari kamera SLR. Kalau sebelumnya OIS adalah stabilisasi memakai lensa, maka Sensor-shift OIS menggunakan sensor sebagai stabilisasi gambarnya dan mampu mengkompresi getaran atau goyangan hingga 5.000 kali per detik.

Teknologi tersebut juga mendapat dukungan sensor RGBW Pro yang dapat meningkatkan sensivitas cahaya dan warna yang lebih nyata, memberikan pengalaman fotografi yang stabil, sehingga bisa mengambil gambar dengan jernih dan detail.

Baca Juga: Fix! iQOO 12 Series Masuk ke Pasar Indonesia pada 7 Desember 2023

Dengan adanya kamera 180MP Ultra Wide dan Macro, pengguna dapat menangkap momen dalam bidang pandang yang lebih luas serta menjelajahi objek terkecil dengan gambar yang tajam.

Camon 20 Series hadir dengan layar 6,7 inci beresolusi AMOLED dan refresh rate 120Hz. Desain layar dengan punch hole untuk kamera selfie, ditambah dengan sentuhan unik pada bodi belakang yang mana perusahaan membuat desain unik Camon Puzzle yang berbentuk seperti bongkahan berlian.

Selain itu, juga mengaplikasikan tekstur kulit pada kavernya yang dinamai magic skin. Desain bagian belakangnya pun semakin estetik dengan hadirnya material nano-crystalline ceramic di konsol kameranya.

Camon 20 Series

Mengenai performanya, ponsel pintar ini memakai prosesor MediaTek Dimensity 8050 dengan fabrikasi 6 nanometer (nm). Terlebih prosesor ini sudah diperbarui dari sisi komputasi fotografinya sehingga menambah kecepatan ketika proses pengambilan gambar.

Baca Juga: Telkomsel VoLTE Kini Hadir di Seluruh Daerah di Indonesia, Suara Lebih Jernih

Prosesor tersebut dipadukan dengan RAM 16GB dan memori internal penyimpanan 512GB, sehingga pemakainya punya ruang yang cukup untuk menyimpan foto, video, aplikasi, hingga file penting tanpa khawatir kehabisan memori.

Guna memastikan pengalaman yang tidak terputus, Tecno Camon 20 Premier 5G sudah mendukung pengisian daya cepat berkat 45Watt Super Charger yang dapat mengisi baterai secara cepat. Dukungan baterai berkapasitas 5.000mAh yang kuat juga memungkinkan penggunaan ponsel pintar dalam waktu yang cukup lama.

Sedangkan, spesifikasi Camon 20 Pro punya kamera utama 64MP yang dilengkapi juga dengan sensor RGBW. Penambahan filter warna putih guna meningkatkan intensitas cahaya hingga 30 persen lebih banyak, khususnya dalam kondisi yang minim cahaya, sehingga memungkinkan untuk mengambil gambar berkualitas tinggi dengan detail yang tajam serta warna yang kaya.

Selain itu, Tecno Camon 20 Pro juga dilengkapi dengan sensor kedalaman 2MP dan kamera swafoto 32MP yang akan menghasilkan foto-foto jernih.

Baca Juga: Oppo Find N3 Meluncur di Indonesia, Harga Rp30 Juta

Camon 20 Pro membawa layar AMOLED 120Hz, memberikan tampilan yang halus dan responsif. Fitur lainnya ialah pemindai sidik jari terintegrasi di dalam layar yang memastikan keamanan dan akses yang mudah. Ponsel ini memakai prosesor MediaTek Helio G99.

Camon 20 Pro tersedia dalam opsi RAM 16GB dan internal penyimpanan 256GB. Dengan begitu, pengguna dapat menjalankan aplikasi secara lancar dan menyimpan lebih banyak data tanpa khawatir kehabisan memori. Untuk kapasitas baterainya sendiri sebesar 5.000mAh yang juga sudah didukung pengisian cepat dengan 33Watt Flash Charger.

Desain smartphone Tecno Camon 20 Pro pun dirancang dengan baik, memiliki ketebalan bodi yang tipis dan ergonomis sehingga mudah untuk digenggam di tangan. Detail tampilan luar yang terlihat estetik membuat perangkat ini tak cuma fungsional, tetapi juga menjadi sebuah aksesori gaya hidup penggunanya.

Soal harganya, Tecno Camon 20 Premier 5G dibanderol seharga Rp5,99 juta untuk varian 8GB/512GB, sedangkan Camon 20 Pro varian 8GB/256GB dijual sekitar Rp3,099 juta, dan untuk tipe Camon 20 Pro 5G harganya sekitar Rp4,29 juta.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno05 November 2024, 18:21 WIB

Infinix Inbook Air dan Inbook Air Pro Plus Diniagakan di Indonesia

Kedua laptop ini menyasar konsumen level menengah ke atas.
Infinix Inbook Air Pro Plus. (Sumber: Infinix)
Techno05 November 2024, 17:51 WIB

Google Maps Punya Fitur AI Baru yang Didukung oleh Gemini

Berbincang santai dengan Gemini AI atau dapatkan petunjuk berkendara yang lebih baik.
Google Maps kini ditenagai dengan Gemini AI. (Sumber: Google)
Techno05 November 2024, 17:25 WIB

Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Series, Ada 3 Pilihan Warna

Tablet pintar ini tersedia dalam dua pilihan model.
Xiaomi Pad 7. (Sumber: Xiaomi)
Techno05 November 2024, 16:37 WIB

Harga dan Spek POCO C75 yang Dipasarkan di Indonesia, Mirip Redmi 14C?

C75 ditenagai dengan chipset MediaTek Helio G8 Ultra.
POCO C75. (Sumber: POCO)
Startup05 November 2024, 16:04 WIB

Demo Day BEKUP 2024: Sukses Dapatkan 24 Startup dari 6 Kota di Indonesia

Demoday BEKUP 2024 Perluas Peluang Kolaborasi dan Permodalan Para Startup.
Demo Day BEKUP 2024 yang diinisiasi Kemenparekraf dibuka pada Senin (4/11/2024). (Sumber: Kemenparekraf)
Startup05 November 2024, 14:31 WIB

TransTRACK Perkuat Kolaborasi Bisnis dengan Perusahaan Australia

MoU ini turut menandai langkah awal ekspansi strategis TransTRACK ke Australia.
TransTRACK jalin kesepakatan dengan perusahaan asal Australia. (Sumber: dok. transtrack)
Startup05 November 2024, 14:18 WIB

Paper.id Meluncurkan Horizon Card: Kartu Kredit Digital Khusus untuk Perusahaan

Layanan ini mendukung proses pengadaan barang dan jasa bagi perusahaan.
CEO Paper.id Yosia Sugialam. (Sumber: istimewa)
Startup05 November 2024, 13:08 WIB

Percepat Transformasi Digital, Granite Asia dan INA Resmi Jalin Kolaborasi

Granite Asia bersama Indonesia Investment Authority berkomitmen untuk mempercepat transformasi digital dalam negeri.
INA berkolaborasi dengan Granite Asia guna mempercepat transformasi digital. (Sumber: istimewa)
Lifestyle04 November 2024, 20:23 WIB

5 Alasan Barang Mewah Bekas Kini Banyak Dicari oleh Konsumen

Terdapat sejumlah faktor yang membuat barang bekas banyak dicari orang.
Ilustrasi barang mewah tas Goyard. (Sumber: Goyard)
Lifestyle04 November 2024, 19:03 WIB

G-SHOCK Hadirkan Seri G-STEEL GM700 Berlapis Logam, Punya 3 Model Jam Tangan

Casio merilis jam tangan berlapis pogam yang didasarkan pada model analog-digital dynamic GA700.
Casio G-SHOCK GM700G-9A (kiri) dan GM700-1A. (Sumber: Casio)