Hari Ini Galaxy AI Meluncur, Simak Yuk Sejarah Inovasi Ponsel Samsung dari Masa ke Masa

Uli Febriarni
Rabu 17 Januari 2024, 08:25 WIB
salah satu inovasi Samsung pada layar ponsel, pada 2010 (Sumber: Samsung)

salah satu inovasi Samsung pada layar ponsel, pada 2010 (Sumber: Samsung)

Samsung Electronics memperkenalkan inovasi untuk perangkat teknologi mereka yang terbaru, Galaxy AI, lewat acara Galaxy Unpacked hari ini, Rabu (17/1/2024). Acara ini juga disiarkan secara langsung di samsung.com/id/unpacked pada Kamis (18/1/2024) pukul 01.00 WIB.

Galaxy AI yang akan hadir pada awal 2024 ini, tentunya akan membawa pengguna lebih dekat ke dunia yang lebih praktis, dan memungkinkan komunikasi berlangsung lebih lancar dari sebelumnya.

Lewat Galaxy AI ini, Samsung menghadirkan manfaat AI Live Translate Call yang bisa menerjemahkan audio dan teks secara real time saat pengguna sedang menelepon. Sebagai on-device Galaxy AI, fitur ini terimplementasi secara langsung dalam telepon pengguna sehingga memangkas kerumitan penggunaan aplikasi pihak ketiga.

Baca Juga: SK-II x Maison Kitsuné, Tampilkan Kecantikan Paris dan Tokyo

Baca Juga: Redmi Rilis TWS Buds 5 Pro dan Buds 5, Ini Harga dan Spesifikasinya

MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus, mengatakan bahwa bukan hanya fitur Live Translate saja yang akan dihadirkan lewat inovasi Galaxy AI.

"Masih banyak inovasi revolusioner yang kami siapkan,," ujarnya, dikutip dari keterangan resminya.

Sebelum mengenal lebih jauh Galaxy AI, kami akan mengajakmu mengenal berbagai inovasi Samsung yang telah dimunculkan di tahun-tahun sebelumnya.

kilas balik sejarah inovasi produk Samsung (sumber: Samsung)

Ponsel Samsung yang Pertama: SH-100

Dimulai jauh 30 tahun silam, menjelang ajang Olimpiade 1988 di Seoul, Samsung mulai memperkenalkan wireless phone pertamanya pada 1988, bernama SH-100.

SH-100 juga menjadi ponsel pertama yang diproduksi di negeri gingseng.

Baca Juga: Siap Bangun Pabrik di Indonesia, Mobil VinFast VF5 dan VF6 Bakal Mengaspal di Indonesia

SH-100 memiliki desain persegi panjang dengan dimensi 11x45x5 cm lengkap dengan antena khas di atasnya.

SH-770

Pada 1994, Samsung meluncurkan ponsel di bawah merek Anycall dengan kode SH-770. Ponsel ini terlaris di Korea setelah dua tahun dirilis.

SH-800

Samsung meluncurkan SCH-800, pada 1998. Ponsel ini menjadi perangkat unggulan kala itu, dapat mengirim dan membaca Short Message Service (SMS).

kilas balik sejarah inovasi produk Samsung (sumber: Samsung)

Galaxy S

Mengusung konsep Bigger is Better, seri Galaxy S pertama pada 2010 diluncurkan.

Baca Juga: 6 Cara Menarik Minat Investor untuk Gabung di Startup Kamu

Ini menjadi smartphone pertama di dunia yang mengadopsi layar super AMOLED ultra tipis, memberikan gambar lebih tajam dan hidup. Inovasi layar ini, 4 hingga 5 inci lebih besar dibandingkan ponsel-ponsel lain pada masa itu.

kilas balik sejarah inovasi produk Samsung (sumber: Samsung)

Galaxy Note

Galaxy Note kali pertama diperlihatkan di tengah penyelenggaraan IFA pada 2011, masih mengandalkan layar Samsung yang unggul.

Ponsel cerdas ini berhasil mengkombinasikan ponsel konvensional dan tablet yang berukuran jumbo pada satu perangkat.

Salah satu keunggulan utama dari inovasi seri Galaxy Note ialah Immersive Displays. Menyajikan layar AMOLED dengan resolusi terbaik di kelasnya, sehingga memberikan warna lebih nyata pada layar penuh yang lebih besar.

"Keunggulan inovasi tersebut memberikan pengalaman menonton yang lebih imersif di kalangan pengguna smartphone pada era 2010an tersebut," ungkap Verry lebih lanjut.

kilas balik sejarah inovasi produk Samsung (sumber: Samsung)
kilas balik sejarah inovasi produk Samsung

Galaxy Z Series

Smartphone yang satu ini berhasil menjadi pionir ponsel lipat di industri, mendefinisikan ulang masa depan smartphone melalui gebrakan desain yang revolusioner pada 2019.

Galaxy Z Series memberikan identitas baru sebuah smartphone yang mengoptimalkan fungsionalitas dan pengalaman baru bagi pengguna.

Baca Juga: Sambut Tahun Naga Kayu, Sejumlah Kosmetik Hadirkan Koleksi Spesial Imlek 2024

Hingga saat ini, Samsung telah menghadirkan lima generasi perangkat lipat dengan hinge terbaik, yang mendukung ketahanan pada setiap perangkatnya.

Berawal dari penyematan teknologi Hideaway Hinge pada Galaxy Z Flip, engsel ponsel lipat tersebut tetap kuat saat dilipat ataupun dibuka, dalam berbagai angle.

kilas balik sejarah inovasi produk Samsung (sumber: Samsung)

Kini, Generative artificial intelligence (AI) menjadi salah satu teknologi penting yang menemani keseharian generasi muda dalam mengeksplorasi kreativitas dan produktivitas sehari-hari.

Memahami adanya potensi besar penggunaan AI dari waktu ke waktu, Samsung meluncurkan terobosan baru Galaxy AI dengan mengadopsi kecerdasan buatan pada smartphone.

Baca Juga: ASUS ROG Swift OLED PG34WCDM: Monitor Gaming Melengkung Berukuran 34 Inci

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)
Techno21 Januari 2025, 16:39 WIB

Upaya Donald Trump Mempertahankan TikTok di AS, Beri Perpanjangan Waktu 75 Hari

Trump menggembar-gemborkan rencananya untuk menyelamatkan TikTok selama kampanye kemenangannya.
Presiden AS Donald Trump. (Sumber: null)
Techno21 Januari 2025, 15:50 WIB

Edits: Aplikasi Edit Video yang Fiturnya Banyak Mirip CapCut

Instagram meluncurkan aplikasi pengeditan video baru yang sangat mirip dengan CapCut.
Logo aplikasi Edits milik Instagram. (Sumber: istimewa)