Aktifkan Fitur GameHub di Galaxy A25 5G, Mabar Makin Seru

Uli Febriarni
Selasa 06 Februari 2024, 16:26 WIB
Samsung meluncurkan Galaxy A25 di awal 2024. (Sumber: Samsung)

Samsung meluncurkan Galaxy A25 di awal 2024. (Sumber: Samsung)

Studi State of Mobile Gaming 2023 dari data.ai, mendapati Indonesia adalah pasar terbesar ketiga di dunia untuk jumlah unduhan aplikasi mobile game di Google Play, dengan total unduhan 3,37 juta pada 2022.

Data berikutnya mengungkap, gamer lokal kita menghabiskan sekitar 410 juta jam per pekan untuk gaming online.

Riset itu menemukan, semua itu didorong oleh makin terjangkaunya smartphone canggih dan konektivitas Internet yang tambah cepat.

Baca Juga: Tokopedia Fashion Market Hadir Besok, Temukan Beragam Promo Cashback dan Flash Sale 90%!

Salah satu smartphone yang mendukung aktivitas mabar kamu adalah Samsung Galaxy A25 5G. Memangnya, ada fitur apa saja di perangkat ini yang mendukung mabar makin seru? Cek deh di bawah ini:

Gaming Hub

Galaxy A25 5G adalah salah satu smartphone terbaru Samsung yang sudah mendapat sistem operasi One UI 6. Salah satu hal baru pada One UI 6 adalah hadirnya aplikasi Gaming Hub menggantikan Game Launcher.

Gaming Hub secara otomatis akan mengumpulkan game yang terinstal dalam Galaxy A25 5G, ke dalam satu aplikasi, sehingga mudah untuk kamu temukan dan mainkan secara langsung.

Di Gaming Hub kamu juga bisa melakukan pengaturan game sound atau volume game, dan Priority Mode (Mode Prioritas).

"Saat Priority Mode diaktifkan, sistem akan memblokir panggilan masuk dan notifikasi, kecuali alarm, serta menutup sejumlah aplikasi yang berjalan di background," ungkap Samsung, dikutip Selasa (6/2/2024).

Tujuan dihadirkannya Priority Mode, yakni supaya sistem bisa mengalokasikan lebih banyak sumber daya prosesor dan koneksi jaringan ke game. Dengan begitu, kamu bisa fokus gaming dengan performa yang kencang.

mode prioritas di Gaming Hub di Galaxy A25 5G (sumber: Samsung)

Cara untuk mengaktifkan Mode Prioritas Galaxy A25:

  • Buka aplikasi Gaming Hub

  • Klik Mode Prioritas dan pilih opsi “Aktifkan”

Game Booster

Samsung Galaxy A25 5G memungkinkan kamu mengatur sumber daya smartphone, seperti alokasi sumber daya processing dan daya baterai, sesuai dengan keinginanmu. Caranya dengan mengaktifkan dan melakukan pengaturan fitur Game Booster.

fitur Game Booster di Galaxy A25 5G (sumber: Samsung)

Dengan Game Booster kamu punya tiga pilihan settingan.

Ingin gaming nyaman dan fokus pada performa? kamu bisa pilih settingan Performance.

Bila kamu ingin main game lebih lama dan lebih santai, pilih settingan Battery Saver.

Ketika ingin menyeimbangkan antara performa yang optimal tapi hemat baterai, pilih settingan Standard.

Pengaturan Game Booster bisa dilakukan dengan dua cara. Cara pertama kamu bisa tap langsung ikon Game Booster saat kamu memainkan game favoritmu. Ikon ini ada di pojok kiri bawah layar game.

Cara kedua, kamu juga bisa mengakses fitur ini dari aplikasi Gaming Hub, ini langkahnya:

  • Buka aplikasi Gaming Hub. Di pojok kanan bawah, tap ikon Lainnya

  • Tap Game Booster

  • Tap pada Game optimization lalu pilih Performa, Standar, atau Penghemat Baterai

Layar jernih dan grafis mendetail

Samsung Galaxy A25 5G bukan hanya mengandalkan fitur canggih, melainkan juga sejumlah kelebihan dari perangkatnya.

Sebut saja, layar FHD+ Super AMOLED seluas 6,5 inci untuk tampilan terang, jernih, dan tajam.

Dengan kualitas layar sebaik itu, kamu akan menikmati keuntungan saat gaming berupa detail grafis yang terlihat lebih jelas.

"Elemen-elemen dalam game seperti tekstur, warna, dan animasi, akan terlihat tajam, akurat, dan hidup. Kamu pun bisa melihat detail-detail kecil dengan lebih jelas dan ini akan memberikan kamu keuntungan kompetitif," terang perusahaan.

Layar beresolusi tinggi ini dipasangkan pula dengan refresh rate sampai 120Hz untuk performa grafis yang lebih mulus dalam berbagai transisi.

Tingkat kecerahan layar saat kamu gaming di outdoor juga tinggi berkat Vision Booster. Gambar terlihat lebih jelas walaupun kamu sedang main di kafe outdoor.

"Tidak usah khawatir layar smartphone ini bikin matamu tak nyaman saat mabar berlama-lama, karena Galaxy A25 5G sudah menyediakan fitur Eye Comfort Shield untuk kenyamanan mata," lanjut Samsung.

fitur Eye Comfort Shield di Galaxy A25 5G (sumber: Samsung)

Cara mengaktifkan Eye Comfort Shield sangatlah mudah, simak langkahnya berikut:

  • Tarik layar dari atas ke bawah sebanyak 2 kali sampai control panel sepenuhnya terlihat

  • Klik pada fitur Eye Comfort Shield tepat di bawah fitur pengaturan pencahayaan untuk mengaktifkannya.

Jadi, sudah siap mabar dengan Galaxy A25 5G?

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)