Techverse.asia - TikTok pada hari ini resmi mengumumkan bahwa mereka telah merilis aplikasinya untuk perangkat headset Apple Vision Pro. Aplikasi ini dioptimalkan untuk gaya desain spasial visionOS, dengan TikTok menjanjikan pengalaman menonton yang lebih mendalam untuk video pendeknya.
TikTok mengumumkan peluncuran aplikasi Vision Pro-nya pada Januari lalu, ketika Pemimpin Produk TikTok Ahmad Zahran menulis bahwa timnya telah mendesain ulang seluruh pengalaman TikTok dari awal untuk headset tersebut.
“Nikmati feed For You Page (FYP) Anda dengan cara yang benar-benar baru melalui tampilan konten yang imersif ini,” kata TikTok, dalam postingan di platform media sosial X, yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter dilihat Techverse.asia, Jumat (16/2/2024).
Baca Juga: Gandeng VictoriaVR, Apple Vision Pro Akan Hadirkan Game Metaverse Berbasis Blockchain
Antarmukanya (UI) akan terlihat relatif familier bagi siapa saja yang pernah menggunakan aplikasi TikTok baik di iOS maupun Android, dengan pemutar video yang berorientasi vertikal serta tombol untuk menyukai, berkomentar, memfavoritkan, dan berbagi.
Untuk aplikasi TikTok di Vision Pro, bilah navigasi dan tombol suka (like) dipindahkan ke luar layar (sebelah kiri) sehingga memungkinkan penayangan video penuh. TikTok menjelaskan kalau perubahan itu dilakukan agar selaras dengan praktik terbaik desain Apple Vision Pro. Sememtara, ikon profil, bagikan, suka, komentar, dan suara semuanya ada di sebelah kanan.
Jika pengguna TikTok di aplikasi seluler mengeklik bagian komentar, maka komentar tersebut akan muncul di bagian atas video, dan mengeklik profil seseorang akan membawa pengguna ke satu halaman penuh. Namun, dengan Vision Pro, pengguna dapat melihat semua hal ini sekaligus.
Baca Juga: Apple Vision Pro Bakal Didukung Ratusan Aplikasi dan Gim
TikTok mengatakan bahwa karena Vision Pro menghilangkan ukuran layar dan batasan spasial, hal ini memungkinkan pengalaman konten yang jauh lebih mendalam. Hasilnya, pengguna dapat menonton video sambil menelusuri komentar tanpa terputus, tidak seperti aplikasi TikTok di ponsel pintar.
Aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk menonton video TikTok di lokasi yang imersif, seperti di Yosemite atau di bulan. Ini juga berfungsi dengan fitur Shared Space yang ada di perangkat, yang berarti pengguna dapat menonton video TikTok sambil bekerja di aplikasi lain.
Selain itu, di Vision Pro, pengguna dapat menonton video TikTok dalam kondisi lingkungan nyata pengguna masih terlihat atau di lokasi yang sepenuhnya virtual seperti permukaan bulan, dan juga dapat berfungsi bersama aplikasi lain di headset.
Baca Juga: Assistant Creative TikTok Kini Tersedia di Adobe Express, Bisa Bantu Tulis Skrip Video
Dukungan dari layanan streaming video utama untuk perangkat keras baru Apple tergolong sangat beragam. Di satu sisi, Disney telah menjadi mitra utama, menawarkan kemampuan untuk melakukan streaming film tiga dimensi (3D) di Vision Pro melalui Disney Plus, dan Apple juga telah mengumumkan dukungan dari Amazon Prime Video, Paramount Plus, Mubi, dan Discovery Plus.
Masuk akal kalau TikTok ingin menyediakan aplikasi spasial yang dirancang khusus untuk headset, terutama karena aplikasi hiburan atau video lain seperti Disney Plus dan Amazon Prime Video telah melakukannya.
Baca Juga: Apple Vision Pro Bakal Didukung Ratusan Aplikasi dan Gim
Di sisi lain, baik Netflix maupun Youtube sampai saat ini memilih untuk tidak mengizinkan aplikasi iPad mereka berjalan di headset tersebut dalam mode kompatibilitas dan malah mengarahkan pengguna untuk menonton layanan mereka melalui browser Safari.
Namun Youtube, yang semakin berusaha bersaing dengan TikTok melalui layanan Youtube Shorts, baru-baru ini mengonfirmasi bahwa aplikasi Vision Pro ada dalam peta jalannya (roadmap) tetapi belum memberikan jadwal spesifiknya.
Dengan meluncurkan aplikasinya terlebih dahulu, maka TikTok memiliki sedikit keunggulan dibandingkan Youtube.
Baca Juga: 3 Aplikasi Ini Tidak Akan Ada Saat Peluncuran Apple Vision Pro