Garmin Lily 2 Series Resmi Dipasarkan di Indonesia, Segini Harganya

Rahmat Jiwandono
Selasa 20 Februari 2024, 16:49 WIB
Garmin Lily 2 Classic (Sumber: Garmin)

Garmin Lily 2 Classic (Sumber: Garmin)

Techverse.asia - Garmin pada hari ini mengumumkan Lily 2 generasi terbaru, jam tangan pintar dengan desain mungil dan modis yang menawarkan fitur-fitur kesehatan serta kebugaran. Tersedia dalam dua model yakni Lily 2 dan Lily 2 Classic, keduanya menampilkan desain elegan dan fresh dengan bingkai arloji berbahan logam.

Selain itu, ditambah dengan adanya hidden display dengan lensa bermotif unik dan pilihan warna yang mengikuti mode. Smartwatch tersebut juga dilengkapi dengan pilihan warna seperti Cream Gold dan Coconut atau Dark Bronze dan Mulberry.

Baca Juga: Aplikasi Web Tak Lagi Berfungsi pada Perangkat iOS di Uni Eropa, Ada Apa?

Itu ditambah dengan pilihan tali jam tangan dari Italian leather, nilon, atau silikon yang bisa dengan mudah diganti guna melengkapi beragam penampilan. Pengguna Garmin bahkan bisa mendesain Lily 2 mereka sendiri dengan variasi tali jam tangan yang cocok dengan ukuran Garmin Lily 2.

Lily 2 Series tersedia secara pre-order di Shopee pada 14-23 Februari 2024 dengan harga mulai dari Rp4,399 juta dan bonus cincin Loulourose. Garmin menyediakan pilihan strap tambahan berbahan silicone, fabric dan leather yang tersedia dengan harga mulai dari Rp719 ribu.

"Seri Lily dikenal dengan elemen desainnya yang mungil dan elegan. Kami dengan senang hati memperkenalkan lebih banyak fitur pelacak kebugaran dan konektivitas guna menunjang OOTD keseharian ke kantor maupun aktivitas sosial lainnya," ujar Marketing Communication Manager Garmin Indonesia, Chandrawidhi Desideriani, Selasa (20/2/2024).

Baca Juga: Rayakan Hari Jadi ke-50, Casio Rilis TRN-50 dalam Edisi Terbatas

Menurut dia, jam tangna pintar Lily 2 dihadirkan untuk perempuan yang masih menginginkan jam tangan tradisional tapi punya fungsi sebagai smartwatch. Hidden display pada Lily 2 menjadikannya sebagai aksesoris smart jewelry yang cantik di pergelangan tangan penggunanya.

Lily 2 Series hadir dengan masa pakai baterai hingga lima hari dalam mode smartwatch, pengguna memiliki banyak waktu untuk menikmati fitur-fitur baru seperti sleep score, dan dance fitness activities.

Garmin Lily 2 membantumu memantau detak jantung, pernapasan, denyut dadi, dan stres. Ketika bangun tidur, laporan pagi memberi pengguna gambaran umum tentang tidurmu, kalender harian, cuaca, dan banyak lagi.

Baca Juga: Garmin Punya Fitur Fitness Age, Bisa Cek Usia Kebugaran

Pada saat stres, aktivitas meditasi memandu pengguna melalui praktik meditasi, sedangkan aktivitas pernapasan memberikan teknik pernapasan berbeda untuk diikuti langsung dari jam tangan.

Garmin Lily 2 juga menyertakan fitur pelacakan kesehatan untuk perempuan, memungkinkan pengguna melacak siklus menstruasi dan kehamilan, sambil juga mendapatkan pendidikan olahraga dan nutrisi.

Garmin Lily 2 kompatibel dengan ponsel pintar Apple atau Android, rasakan kemudahan menerima email, pesan teks, dan peringatan langsung dari pergelangan tangan.

Baca Juga: Laporan Kebugaran Garmin 2023: Tenis dan Jalan Kaki Semakin Digemari

Untuk yang penasaran, fitur apa saja yang membuatmu harus memiliki Garmin Lily 2 dan Garmin Lily 2 Classic?

  • Pemantauan energi Body Battery™: Pantau tingkat energi sepanjang hari. Fitur ini membantumu menemukan waktu terbaik untuk beraktivitas dan istirahat.

  • Skor tidur: Dapatkan skor untuk kualitas tidur semalam, ditambah wawasan tentang cara untuk menjadi lebih baik. Pantau juga berbagai tahapan tidur, detak jantung, stres, Denyut Nadi Ox2, dan pernapasan.

  • Pelacakan kebugaran: Melacak langkah, kalori yang terbakar, menit intensitas, dan banyak lagi.

  • Aplikasi olahraga: Ganti olahraga dengan aplikasi olahraga bawaan untuk kardio, yoga, latihan kekuatan, Zumba, Afrobeat, Bollywood, EDM, dan hip-hop.

  • GPS yang terhubung: Saat berjalan, bersepeda, atau berlari di luar ruangan, sambungkan ke GPS ponsel cerdasmu. Dapatkan statistik pelacakan aktivitas yang akurat.

  • Saran peringatan gerakan: Ketika kamu sudah tidak bergerak selama beberapa waktu, kamu akan mendapat peringatan untuk mulai melakukan gerakan kecil pada tubuhmu. Seperti memutar leher, menekuk ke samping, jongkok, dan banyak lagi dengan opsi untuk gerakan duduk.

  • Pembayaran Garmin Pay: kamu bisa checkout belanjaan dengan fleksibel kapan pun di mana pun (hanya tersedia di jam tangan pintar Lily 2 Classic).

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)