ZTE Nubia Pad 3D II Dilansir di MWC 2024, Gabungkan 5G dan AI

Rahmat Jiwandono
Kamis 29 Februari 2024, 12:27 WIB
ZTE melansir tablet pintar Nubia Pad 3D II di gelaran MWC 2024, Barcelona, Spanyol. (Sumber: ZTE)

ZTE melansir tablet pintar Nubia Pad 3D II di gelaran MWC 2024, Barcelona, Spanyol. (Sumber: ZTE)

Techverse.asia - ZTE resmi melansir tablet pintar 5G plus AI eyewear-free 3D yang pertama di dunia, Nubia Pad 3D II di event MWC 2024, Barcelona, Spanyol yang berlangsung pada 25-29 Februari. Tablet pintar ini mewujudkan pengalaman tiga dimensi (3D) eyewear-free yang imersif, dan terus menghadirkan solusi 3D inovatif untuk beragam industri.

Nubia Pad 3D II beradaptasi dengan skenario penggunaan yang berbeda-beda berkat terobosan dan integrasi canggih konektivitas 5G serta kecerdasan buatan (AI).

Perangkat tersebut dibenamkan chip Snapdragon 8 Gen 2 Plus UFS4.0 plus LPDDR5X dengan kapasitas penyimpanan data sampai 512GB. Lalu, kapasitas baterainya yang besar hingga 10.000mAh, dan fitur pengecasan cepat 66W, usia pakai baterai jadi lebih awet.

Baca Juga: Vivo V30 Pro dan V30 Resmi Dipasarkan Indonesia, Ini Harga Resminya

Nubia Pad 3D II membawa layar sebesar 2,5K berukuran 12,1 inci yang mendukung resolusi 2500x1600 dengan refresh rate 144Hz. Berkat symmetrical quad speaker yang menghasilkan efek suara 3D, DTS:X Ultra, dan dual-mic noise reduction serta full-frequency speaker 1W, tablet ini mewujudkan pengalaman audio visual yang bertenaga.

Nubia Pad 3D II mengintegrasikan teknologi 5G, jadi mendukung pita frekuensi 5G yang saat ini sudah banyak digunakan sehingga dapat dipakai di banyak negara. Dengan demikian, tablet ini memberikan pengalaman yang lancar dan bebas gangguan saat pengguna terkoneksi dengan internet.

Selain itu, dengan AI processing engine, produk generasi kedua Nubia Pad 3D II punya keunggulan berkat teknologi layar 3D yang telah diperbarui. Alhasil, pengguna bisa menikmati pengalaman 3D yang unik tanpa harus memakai kacamata khusus.

Baca Juga: Proyek Apple Car Dibatalkan

Dilengkapi pula dengan lensa kristal cair dan algoritma image processing terintegrasi, ZTE Nubia Pad 3D II mengolah gambar 3D dengan natural dan sangat realistis. Bila dibanding produk generasi pertama resolusi 3D pada tablet pintar ini meningkat hingga 80 persen, sedangkan tingkat kecerahan 3D meningkat 100 persen.

"Setelah optimalisasi dari sisi 3D crosstalk, warna 3D, dan efisiensi daya 3D, Nubia Pad 3D II meningkatkan pengalaman visual 3D," ujar Senior Vice President ZTE, Ni Fei.

Ni mengatakan bahwa Nubia Pad 3D II juga memperbarui algoritma AI. Dengan AI eye-tracking detection engine yang didukung sensor visual yang sangat cepat serta algoritma eye-detection, tablet ini memiliki kecepatan respons yang lebih baik, mampu menentukan posisi mata pengguna secara akurat dan real-time.

"Hasilnya, gambar 3D tampil secara langsung pada layar 3D dalam kualitas yang lebih natural dan realistis. Didukung ultra-wide viewing angle hingga 86 derajat, pengguna bisa menikmati pengalaman 3D sempurna, hampir dari segala sudut," katanya.

Baca Juga: Nubia Neo 5G: Ponsel Gaming dengan Prosesor UNISOC T820

Salah satu terobosan inovasi ZTE Nubia Pad 3D II adalah teknologi Neovision 3D Anytime, mampu melakukan konversi konten dua dimensi (2D) ke 3D secara real-time. Sehingga, pengguna memperoleh visual yang sangat memukau dengan algoritma canggih AI neural network deep learning.

Hanya dengan satu klik saja, beragam format konten 2D, termasuk gambar, gim, video, ataupun streaming media, seketika bertransformasi dalam visual 3D yang dapat dinikmati tanpa kacamata khusus.

"Keunggulan ini menampilkan efek 3D yang menarik pada komputer tablet," ujarnya.

Baca Juga: Oppo Umumkan Prototipe Air Glass 3 di MWC 2024, Didukung AndesGPT

Dengan adaptabilitas konten untuk seluruh skenario, Nubia Pad 3D II menjamin visual 3D yang sempurna dalam format horizontal dan vertikal. Hal ini mengusung pengguna menuju dunia 3D digital yang tidak terbatas, serta menikmati pesona dari media hiburan 3D.

"Teknologi inovatif ini tidak sekadar memperluas jangkauan konten 3D yang tersedia, namun juga mempermudah setiap pengguna menikmati pengalaman visual 3D yang bersifat personal," imbuhnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)