Samsung Experience Store Pertama Hadir di Pondok Indah Golf, Gandeng Blibli

Rahmat Jiwandono
Kamis 02 Mei 2024, 19:06 WIB
Samsung Experience Lounge kini hadir di Pondok Indah Golf, Jakarta. (Sumber: istimewa)

Samsung Experience Lounge kini hadir di Pondok Indah Golf, Jakarta. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Blibli bekerja sama dengan Samsung Electronics Indonesia lewat anak usahanya, PT Global Teknologi Niaga, meresmikan Samsung Experience Lounge yang pertama di Indonesia dengan mengadakan Grand Opening di Pondok Indah Golf, Kelurahan Pondok Pinang, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan.

Baca Juga: Blibli Gandeng MoEngage Tingkatkan Konversi Tujuh Kali Lipat pada Kampanye Pengabaian Keranjang Belanja

Kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belanja yang kian terintegrasi dan seamless untuk konsumen. Samsung Experience Lounge memungkinkan pengunjung untuk merasakan pengalaman premium memakai gawai dan perangkat rumah tangga terdepan berbasis kecerdasan buatan (AI) dari Samsung lewat showcase smart home yang komprehensif.

Pengunjung di Samsung Experience Lounge pun bisa menjelajahi beragam inspirasi ruangan seperti ruang keluarga, dapur, area kerja, dan tempat mencuci (laundry room) untuk langsung dapat merasakan kemudahan penggunaan smart TV serta perangkat smart home yang meliputi kulkas, mesin cuci, air purifier, hingga pendingin ruangan (AC).

Selain itu, pengunjung bisa menemukan beberapa smartphone dan tablet pintar premium yang sudah dilengkapi dengan fitur Galaxy AI serta produk wearables.

Baca Juga: Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Daftarkan Tim Kamu!

Guna memberikan pengalaman yang solid buat pengunjung, Samsung Experience Lounge didukung sepenuhnya oleh ekosistem omnichannel Blibli yang terintegrasi dan lengkap. Blibli tak cuma menjamin pengalaman berbelanja langsung yang mulus, namun juga memastikan kemudahan akses dan pembelian produk Samsung secara online melalui situs resmi mereka.

Samsung Experience Lounge

Konsumen pun bisa memanfaatkan layanan Blibli InStore di Samsung Experience Lounge di Pondok Indah Golf guna mendapatkan perangkat paling baru dari Samsung, mulai dari ponsel pintar, tablet pintar, dan jam tangan pintar.

Pun mereka juga dapat menggunakan fitur Click and Collect untuk mengambil ponsel pintar, tablet pintar, dan jam tangan pintar Samsung yang telah dibeli lewat platform Blibli langsung di Samsung Experience Lounge, Pondok Indah Golf.

"Kami punya komitmen untuk terus menyajikan solusi omnichannel yang memberikan pengalaman belanja terbaik di seluruh touchpoint, sehingga kami bisa memenuhi kebutuhan gaya hidup (lifestyle) konsumen secara lebih optimal, termasuk dalam mewujudkan gawai dan smart home appliances terkini, seperti yang coba kami realisasikan lewat kolaborasi berkelanjutan dengan Samsung," kata Chief Executive Officer (CEO) PT Global Teknologi Niaga (Blibli) Wisnu Iskandar dikutip Techverse.asia, Kamis (2/5/2024).

Baca Juga: Acer Exclusive Store Kini Buka di Pakuwon Mall Surabaya

Sementara itu, Presiden Samsung Electronics Indonesia Harry Lee menyatakan bahwa pihaknya telah membuka gerai Samsung premium store pertama di Indonesia sebagai hasil kolaborasinya bersama Blibli dan Pondok Indah. "Toko ini akan mengubah definisi kehidupan modern, dengan mulus mengubah hunian menjadi rumah pintar," katanya.

Ragam produk terbaik dilengkapi dengan ekosistem yang komprehensif. Menurut Harry, setiap konsumen yang datang ke Samsung Experience Lounge akan merasa seperti di taman bermain di mana mereka membangun impian, menemukan hunian idaman, dan merancangnya sesuai dengan lifestyle mereka sendiri.

"Kemitraan jangka panjang antara kami dengan Blibli bertujuan buat menciptakan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman dan mudah untuk konsumen. Dengan kehadiran Samsung Experience Lounge ini, menegaskan upaya Samsung dan Blibli dalam membuat ekosistem retail yang lebih holistik agar memperkuat kedekatan merek dengan konsumen," katanya.

Selama grand opening masih berlangsung, pengunjung pun memiliki kesempatan untuk mendapatkan promo menarik yaitu cashback senilai Rp2 juta untuk pembelian produk-produk Samsung Experience Lounge, Pondok Indah Golf, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Samsung Gandakan Investasi Semikonduktornya di Texas Amerika Serikat Senilai Puluhan Miliar Dolar

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup22 Januari 2025, 18:56 WIB

Openspace Ventures Beri Pendanaan Lanjutan untuk MAKA Motors

Pendanaan ini datang setelah startup tersebut melansir motor listrik pertamanya, MAKA Cavalry.
MAKA Cavalry.
Techno22 Januari 2025, 18:34 WIB

Huawei FreeBuds SE 3: TWS Entry-level Seharga Rp400 Ribuan

Gawai ini akan menghadirkan keseimbangan sempurna antara performa dan kenyamanan.
Huawei FreeBuds SE 3. (Sumber: Huawei)
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)