WhatsApp Kembangkan Fitur Pembuat Foto Profil Pakai AI

Uli Febriarni
Jumat 24 Mei 2024, 11:19 WIB
Meta sedang mengembangkan fitur membuat foto profil WhatsApp menggunakan AI (Sumber: WABetaInfo)

Meta sedang mengembangkan fitur membuat foto profil WhatsApp menggunakan AI (Sumber: WABetaInfo)

WABetaInfo mengabarkan, Meta sedang mengembangkan fitur yang akan membantu pengguna WhatsApp untuk menghasilkan foto profil berbasis kecerdasan buatan (AI).

Perusahaan yang juga memayungi Facebook, Instagram, dan Threads ini berencana meluncurkan fitur tersebut dalam versi beta 2.24.11.17.

Baca Juga: Tiga AI Generatif Baru dari Google untuk Berkreasi: Veo, Imagen 3 dan Lyria

Melihat dari tangkapan layar di laman WABetaInfo, yang kami akses pada Jumat (24/5/2024), diperkirakan pengguna bisa mengganti profil mereka dengan lebih dahulu menge-klik gambar pensil atau pengaturan Edit pada kolom gambar profil mereka.

Dari gambar, nampak tampilan alat masih sederhana. Fitur baru ini bekerja seperti fitur berbasis AI text-to-image yang lainnya. Diawali dengan memasukkan perintah dan mendeskripsikan gambar yang diinginkan.

Belum diketahui kapan opsi ini diluncurkan oleh WhatsApp. Namun sepertinya, dengan foto profil yang didukung AI, pengguna akan dapat membuat gambar unik dan lebih personal. Atau membuat foto profil yang menggambarkan minat, atau suasana hati mereka dengan lebih akurat dibandingkan foto standar.

"Generator [gambar] ini bekerja dengan cepat, memungkinkan pengguna mendeskripsikan jenis gambar yang mereka inginkan, setelah itu AI membuat foto profil khusus berdasarkan deskripsi tersebut," ungkap laman itu.

WABetaInfo menilai, dengan menggunakan gambar yang dihasilkan AI, pengguna akan dapat menghindari berbagi foto asli, yang dapat mengurangi risiko penyalahgunaan atau pembagian gambar tanpa izin, meskipun fitur untuk mencegah tangkapan layar foto profil sudah menambahkan lapisan privasi untuk situasi ini.

Baca Juga: ASUS Vivobook S 15, Laptop Pertama Perusahaan dengan Copilot Plus

Baca Juga: Kacamata Pintar Ray-Ban Meta Kini Bisa Unggah Foto Langsung ke Instagram Stories

Pada awal bulan ini, Meta baru saja mengumumkan bahwa WhatsApp memperbarui aplikasi selulernya untuk tampilan yang lebih segar dan lebih ramping, sekaligus memperkenalkan mode gelap yang lebih gelap.

Seperti diketahui, aplikasi perpesanan banyak berfokus kepada penambahan utilitas pada aplikasi, dan meskipun produk terus berkembang, desainnya juga perlu berkembang.

Aplikasi perpesanan ini memperkenalkan palet warna baru setelah mempertimbangkan lebih dari 35 warna berbeda. WhatsApp berfokus pada tone yang lebih dalam untuk mengurangi ketegangan mata dalam situasi cahaya redup.

Mode gelap aplikasi, yang merupakan pilihan populer bagi banyak orang, kini satu tingkat lebih gelap untuk mempermudah membaca pesan. WhatsApp juga menambahkan bilah navigasi bawah asli di Android, untuk memudahkan pengguna menemukan apa yang mereka cari dengan cepat.

Bilah navigasi baru, yang telah tersedia di iOS selama beberapa waktu, memungkinkan pengguna untuk melihat obrolan, pembaruan, komunitas, dan panggilan dengan cepat. Sedangkan untuk pengguna iOS, WhatsApp mempermudah pengiriman foto dan video berkat tata letak lampiran baru.

Baca Juga: Alasan Kamu Perlu Coba Tonton Salah Satu Film Horor yang Sedang Naik Layar

WhatsApp juga telah menambahkan cara baru untuk merencanakan dan mengatur acara dalam pesan grup, sehingga memudahkan teman dan organisasi seperti sekolah dan lingkungan untuk mengadakan pertemuan secara virtual atau tatap muka.

Fitur acara baru ini memungkinkan anggota grup mengatur pesta ulang tahun, rapat kerja, dan banyak lagi, mirip dengan berbagai layanan e-vite yang mengirimkan undangan melalui email.

Siapa pun dapat membuat acara yang dapat ditanggapi oleh orang lain, sehingga semua orang di grup dapat melihat siapa yang berencana hadir. Pengguna juga akan dapat menemukan acara tersebut di halaman informasi grup, dan mereka yang menghadiri acara tersebut akan mendapat notifikasi ketika tanggal acara semakin dekat.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait
Techno

WhatsApp Kembangkan Fitur Mirip AirDrop

Selasa 23 Januari 2024, 10:59 WIB
WhatsApp Kembangkan Fitur Mirip AirDrop
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)