Vivo X100 Series Bakal Meluncur di Indonesia

Rahmat Jiwandono
Rabu 12 Juni 2024, 09:18 WIB
Vivo X100 dan X100 Pro menjadi ponsel resmi untuk Euro 2024. (Sumber: Vivo)

Vivo X100 dan X100 Pro menjadi ponsel resmi untuk Euro 2024. (Sumber: Vivo)

Techverse.asia - Usai mengonfirmasi kehadiran Vivo X Fold 3 Pro untuk pasar Indonesia, perusahaan juga akan memboyong kehadiran seri X lainnya ke Tanah Air, yakni Vivo X100 Series. Seri ponsel ini akan mengantarkan pengguna gawai Vivo ke dunia fotografi dengan visual yang canggih.

Berkolaborasi dengan ZEISS, Vivo X100 Series menghadirkan terobosan baru dalam hal fitur fotografinya, salah satunya ialah ZEISS APO Telephoto Camera yang mampu menangkap keindahan matahari dengan jernih tanpa merusak lensa smartphone tersebut.

Baca Juga: Canon Membuat Lensa Khusus untuk Menangkap Video Spasial di Vision Pro

“Untuk pertama kalinya dalam sejarah Vivo, kami tak cuma meluncurkan satu, tapi dua smartphone flagship sekaligus secara bersamaan di Indonesia lewat X Fold 3 Pro dan X100 Series,” jelas Produk Manajer Vivo Indonesia Hadie Mandala, Rabu (12/6/2024).

Lebih lanjut ia mengatakan, smartphone flagship Vivo X100 Series sebagai Profesional Imaging Flagship, akan mengantarkan pengguna dalam fotografi yang melampaui batas ekspektasi dan imajinasi, menampilkan keindahan pada setiap jepretannya.

Selain itu, perangkat ini juga dikemas dengan desain premium dan performa yang tangguh, sehingga membuat Vivo X100 Series optimal. Mulai dari menangkap momen yang menyenangkan hingga konten profesional beresolusi tinggi, Vivo X100 Series dapat melakukan semua hal itu.

Baca Juga: Vivo Y28 Meluncur di Indonesia, Adopsi Teknologi Star Helo

Brand teknologi asal China ini percaya bahwa kualitas kamera merupakan elemen krusial yang dicari oleh konsumen dalam sebuah ponsel pintar. Untuk itu, Vivo X100 Series dirancang khusus buat mereka yang hendak mengabadikan setiap momen dengan visual yang berkualitas, seperti fotografer profesional.

Didukung oleh ZEISS APO Telephoto Camera, kamera telefoto yang melegenda di industri secara eksklusif dibenamkan pada X100 Pro, sehingga dapat menangkap warna-warna cerah serta detail yang rumit bahkan di dalam kondisi pencahayaan yang menantang.

Lensa tersebut juga telah dioptimalkan guna memotret matahari dalam berbagai lingkungan yang akan membantu pengguna untuk memperkaya persepsi warna, meningkatkan efek warm-toned, hingga memastikan bentuk matahari tampak akurat tanpa muncul distorsi.

Dengan demikian, buat pengguna yang hobi mengambil foto saat senja, kini dapat menangkap indahnya momen matahari terbenam dipadukan dengan gradasi warna langit yang indah.

Baca Juga: Spek Lengkap Vivo V30e: Pakai Prosesor Snapdragon 6 Gen 1

Guna meningkatkan pengalaman fotografi jadi lebih istimewa, Vivo X100 Series dibekali oleh ZEISS Multifocal Potrait, yang memungkinkan untuk mengambil potret dari beragam sudut menggunakan lensa golden focal yang mendukung lima length berbeda dipadukan dengan ZEISS Blur Effect. Tak ketinggalan, tujuh variasi filter bokeh pun disematkan untuk mempermudah pengguna mendapatkan jenis potret yang diinginkan.

Melalui fitur tersebut, pengguna dapat meraih potret layaknya foto studio profesional dengan detail yang tajam serta komposisi warna yang di luar ekspektasi orang. Selain itu, Vivo X100 Pro, pengguna diajak untuk memasuki dunia videografi dengan fitur 4K Cinematic Potrait Video yang menyuguhkan kualitas sinematik yang diklaim ‘kelas dunia.’

Ponsel pintar ini ditunjang oleh Vivo V3 chip yang didesain khusus guna meningkatkan performa mobile imaging, peralihan fokus dari satu objek ke objek lainnya berlangsung secara mulus dan tanpa adanya hambatan. “Teknologi inovatif ini menjadikan setiap detail ditangkan dengan sempurna,” ujarnya.

Baca Juga: Vivo Y17s, Ponsel Entry Level dengan Spesifikasi Garang

Setelah menunggu hampir dua tahun lamanya, akhirnya X Series kembali menyuguhkan inovasi yang mampu menunjang kreativitas dan produktivitas pengguna. Hadirnya X100 Series melengkapi ‘Dual Flagship Smartphone: Beyond Excellence’ Vivo di Tanah Air, yang menawarkan kecanggihan fotografi yang semakin berkembang berkat kolaborasi konsisten bersama ZEISS.

“Dual Flagship Smartphones yang kami tawarkan ini membuka beragam opsi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna yang selalu berkembang dan ingin tampil terdepan dalam setiap kesempatan,” tambahnya.  

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno20 Desember 2024, 17:43 WIB

ASUS TUF Gaming A14 Resmi Meluncur di Indonesia, Lihat Speknya

Jelang akhir 2024, ASUS rilis laptop gaming tipis berteknologi AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: istimewa)
Techno20 Desember 2024, 17:29 WIB

Sandisk dengan Logo Baru akan Segera Tiba

Filosofi kreatif yang mencerminkan dunia dengan ketangguhan ekspresi data yang memajukan aspirasi dan peluang.
Logo baru Sandisk. (Sumber: Sandisk)
Techno20 Desember 2024, 15:27 WIB

Samsung Luncurkan Kulkas Anyar: Disematkan Teknologi AI Hybrid Cooling

Kulkas inovatif merevolusi cara pendinginan dengan modul Peltier.
Kulkas Samsung dengan teknologi AI Hybrid Cooling. (Sumber: Samsung)
Techno20 Desember 2024, 15:17 WIB

Khawatir Aplikasinya Dilarang di AS, CEO TikTok Bertemu Donald Trump

TikTok meminta Mahkamah Agung AS untuk menunda larangan yang akan datang.
Tangkapan layar CEO TikTok Shou Zi Chew memberikan kesaksian di depan anggota Kongres AS, Kamis (24/3/2023) waktu setempat. (Sumber: Youtube C-SPAN)
Startup20 Desember 2024, 14:56 WIB

Funding Societies Raup 25 Juta Dolar, Tingkatkan Modal bagi UMKM

Startup teknologi finansial ini akan memberi pinjaman dana bagi pelaku UMKM.
Funding Socities. (Sumber: istimewa)
Startup20 Desember 2024, 14:43 WIB

Grup Modalku Dapat Investasi dari Cool Japan Fund, Segini Nominalnya

Modalku adalah platform pendanaan digital bagi UMKM di Asia Tenggara.
Modalku.
Startup20 Desember 2024, 14:03 WIB

Impact Report 2024: Soroti Kepemimpinan Perempuan dan Pengurangan Emisi CO2

AC Ventures, bekerja sama dengan Deloitte, merilis Impact Report 2024 yang menunjukkan komitmen berkelanjutan terhadap dampak sosial dan lingkungan di Asia Tenggara.
AC Ventures.
Startup20 Desember 2024, 13:39 WIB

Qiscus Bertransformasi Jadi AI-Powered Omnichannel Customer Engagement Platform

Qiscus mengmumkan transformasi AI guna akselerasi pasar Asia Tenggara.
Qiscus.
Techno19 Desember 2024, 19:07 WIB

Google Whisk: Alat AI Baru untuk Bikin Gambar dari Gambar Lain

Google bereksperimen dengan generator gambar baru yang menggabungkan tiga gambar menjadi satu kreasi.
Hasil imej berbasis gambar yang dibuat oleh Google Whisk. (Sumber: Whisk)
Techno19 Desember 2024, 18:29 WIB

ASUS NUC 14 Pro: PC Mini Bertenaga Kecerdasan Buatan yang Desainnya Ringkas

ASUS mengumumkan NUC 14 Pro AI.
ASUS NUC 14 Pro. (Sumber: asus)