Polytron Warrior PMD 27IQ9931, Monitor Gaming dengan Ergonomic Stand

Uli Febriarni
Jumat 28 Juni 2024, 12:43 WIB
Polytron Gaming Monitor Warrior PMD 27IQ9931 (Sumber: Polytron)

Polytron Gaming Monitor Warrior PMD 27IQ9931 (Sumber: Polytron)

Polytron memperkenalkan monitor gaming Warrior PMD 27IQ9931, yang dimunculkan merek ini sebagai pilihan yang menyeluruh dan memenuhi berbagai kebutuhan krusial para gamer.

Lewat monitor gaming ini, Polytron menawarkan solusi lengkap untuk meningkatkan pengalaman bermain game.

Untuk pembelian monitor gaming Warrior PMD 27IQ9931 yang dibanderol Rp4,9 juta ini, Polytron memberikan diskon hingga Rp1 juta.

Baca Juga: Vespa Sprint dan Primavera Terbaru Dipamerkan di Mall Tunjungan Plaza Surabaya

Para penggemar game tentu sudah paham betapa pentingnya memiliki monitor gaming yang tidak hanya besar, tetapi juga dilengkapi dengan fitur-fitur khusus yang dapat meningkatkan pengalaman bermain.

Itu menjadi alasan Polytron menyematkan resolusi yang tinggi kepada monitor Warrior PMD 27IQ9931. Resolusi QHD (2560 x 1440) piksel bisa menjadi pilihan untuk menampilkan detail grafis yang luar biasa, memberikan kunci utama menikmati visual yang tajam dan jernih.

Dengan resolusi tinggi, pemain dapat melihat setiap detail, bahkan yang paling kecil sekalipun, sehingga pengalaman gaming makin mendalam.

Selain resolusi, refresh rate juga sangat krusial menjadikan permainan seru. Refresh rate yang tinggi, seperti 165Hz yang dimiliki monitor ini, memberikan keuntungan dalam permainan yang cepat dan intens.

Gambar bergerak lebih mulus, mengurangi motion blur, dan memberikan keunggulan dalam menanggapi aksi cepat dalam permainan.

"Pemain akan merasakan perbedaan yang signifikan terutama dalam game dengan aksi cepat seperti, tembak-menembak atau balapan," klaim Polytron, dikutip Jumat (28/6/2024).

Baca Juga: Realme GT 6 Terjual Lebih dari Seribu Unit pada Periode Online Flash Sale

Baca Juga: POCO Bakal Gelar Acara Fearless Launch, Cari Squad Ambassador

Respons time yang rendah juga menjadi faktor penting dalam memilih monitor gaming. Waktu yang dibutuhkan oleh piksel untuk berubah dari satu warna ke warna lainnya, sangat mempengaruhi kemampuan monitor untuk menanggapi perubahan cepat dalam permainan.

Monitor dengan respons time yang rendah, misalnya 1ms, dapat mengurangi efek ghosting dan memberikan kejernihan yang lebih baik pada objek bergerak.

Teknologi FreeSync juga menjadi nilai tambah pada monitor gaming. FreeSync memiliki fungsi untuk mengurangi tearing dan stuttering pada layar, memberikan pengalaman gaming yang lebih mulus dan nyaman.

Terakhir, ergonomic design juga patut diperhatikan. Monitor yang dapat disesuaikan ketinggiannya, dapat diputar, atau bahkan memiliki mode layar split dapat meningkatkan kenyamanan pengguna selama berjam-jam bermain.

"Faktor-faktor ini membantu mengurangi kelelahan mata dan leher, memberikan fleksibilitas dalam menyesuaikan monitor sesuai kebutuhan pengguna," lanjut merek tersebut.

Monitor Gaming Warrior Polytron merupakan salah satu produk terbaru yang dilengkapi dengan ergonomic stand. Didesain khusus untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para gamer, monitor ini dapat disesuaikan tinggi, pivot, swivel, dan tilt-nya sesuai kebutuhan.

Dengan fitur-fitur ini, Monitor Gaming Warrior Polytron tidak hanya memberikan kualitas gambar yang luar biasa, tetapi juga menempatkan kenyamanan pengguna sebagai prioritas utama.

Baca Juga: Hyundai INSTER: Modelnya Ringkas Tapi Kokoh, dan Memakai Bahan Ramah Lingkungan

Sebetulnya, Apa Pentingnya Ergonomic Stand pada Monitor?

Fitur ergonomic stand pada monitor akan memungkinkan monitor untuk diatur posisinya agar sesuai dengan ketinggian mata pengguna, sudut pandang yang nyaman, dan meminimalkan ketegangan pada leher dan punggung. Dengan kata lain, ergonomic stand pada monitor dirancang untuk meningkatkan kenyamanan pengguna dalam jangka panjang.

Berikut ini manfaat dan keuntungan menggunakan monitor dengan ergonomic stand

  1. Peningkatan Kesehatan

Ergonomic stand membantu mengurangi ketegangan pada leher, bahu, dan punggung, yang sering kali muncul akibat posisi duduk yang tidak tepat saat bermain game.

  1. Kenyamanan Bermain

Dengan dapat disesuaikan, monitor dapat diatur agar posisinya selalu optimal sesuai dengan preferensi pengguna, sehingga mengurangi kelelahan mata dan meningkatkan kenyamanan bermain dalam waktu yang lama.

  1. Penyempurnaan Pengalaman Gaming

Ergonomic stand memungkinkan pengalaman gaming yang lebih menyenangkan dan fokus pada game tanpa terganggu oleh ketidaknyamanan.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)