Chatbot Claude dari Anthropic Bisa Diunduh di Android, Ini Bedanya dengan ChatGPT

Uli Febriarni
Rabu 17 Juli 2024, 20:17 WIB
Laman pengunduhan aplikasi Claude AI dari Anthropic (Sumber: Google PlayStore)

Laman pengunduhan aplikasi Claude AI dari Anthropic (Sumber: Google PlayStore)

Pengguna Android saat sudah bisa bersenang hati, karena chatbot Claude dari Anthropic sudah bisa diunduh dari Google Play Store. Ini berarti, semakin banyak pilihan chatbot yang bisa digunakan untuk mendukung produktivitas sehari-hari.

'Teman' berkekuatan kecerdasan buatan (AI) Claude.ai ini dapat diunduh secara gratis dan dapat diakses dengan semua paket, termasuk Pro dan Team.

Sebelum ini, Anthropic telah merilis aplikasi untuk iOS, pada Mei 2024.

"Aplikasi Android Claude yang baru menghadirkan kekuatan Claude—termasuk model terkuat kami, Claude 3.5 Sonnet—kepada pengguna Android. Aplikasi ini gratis dan dapat diakses dengan semua paket, termasuk Pro dan Team," demikian pengumuman Anthropic, dalam pernyataan resmi mereka, Rabu (17/7/2024).

Baca Juga: Hyundai Palisade 2026 Bakal Punya Body Kotak?

Aplikasi Claude versi Android ini bekerja seperti Claude di iOS dan web. Artinya, pengguna mendapatkan akses dukungan multi-platform.

Bila pengguna Claude Android ingin beralih ke perangkat iPhone atau website, mereka bisa langsung melanjutkannya, tidak perlu mengulang mengajukan pertanyaan maupun perintah. Claude.ai secara otomatis telah menyimpan interaksi sebelumnya dalam bentuk riwayat.

"Ambil dan lanjutkan percakapan dengan Claude melalui aplikasi web, iOS, dan Android," ungkap perusahaan besutan eks karyawan OpenAI itu.

Kini aplikasi Claude AI bisa diunduh di Android (sumber: Anthropic)

Selain berfungsi secara muti-platform, aplikasi ini memiliki kemampuan untuk menyelesaikan perintah secara real-time, meski diberikan dengan cara mengambil gambar secara langsung, atau mengunggah file tertentu.

Chatbot Claude juga memiliki kelebihan dalam pemrosesan multibahasa, yang saat ini menjadi tren di sejumlah merek perangkat Android terbaru.

Fitur tersebut tentunya akan membantu, ketika sedang berada di negara tertentu, atau bertemu dengan orang asing-yang berkomunikasi dengan bahasa yang tidak mereka pahami.

Chatbot Claude juga bisa membantu menerjemahkan menu yang tampil dalam bahasa asing.

"Terjemahan bahasa realtime, membantu mengomunikasikan atau menerjemahkan aspek-aspek dunia di sekitar Anda," kata Anthropic lagi.

Penalaran tingkat lanjut yang dimiliki Claude dapat membantu pengguna mengatasi masalah yang rumit, seperti menganalisis kontrak saat bepergian, atau melakukan riset pasar untuk mempersiapkan rapat.

Mencari ide hadiah saat berbelanja? atau menyusun pidato sambil menunggu penerbangan? Claude siap membantumu.

Baca Juga: Cincin Pintar Ultrahuman Memperoleh Persetujuan Deteksi AFib dari FDA

Sementara itu, Claude.ai untuk versi Pro bisa dioptimalkan dengan memasukkan perintah sekitar 75.000 kata. Ribuan kata itu dapat dicerna, diingat dan dianalisis model AI generatif dalam waktu kurang dari satu menit. Kemampuan ini lebih besar bila dibandingkan ChatGPT, teknologi chatbot besutan OpenAI, yang hanya dapat memproses sekitar 8.000 token dalam mode GPT-4.

Anthropic mengeklaim, lewat penggunaan Claude Pro, pelanggan bisa meningkatkan produktivitas mereka dalam berbagai tugas. Termasuk meringkas makalah penelitian, menanyakan kontrak, dan mengulangi lebih jauh proyek pengkodean—seperti demo terbaru dalam membuat peta interaktif.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Destinasi Wisata di Sumbawa, Wisata Alam hingga Wisata Budaya

Baca Juga: Selain Pameran Mobil, di GIIAS 2024 Ada Apa Saja?

Bukan hanya keuntungan lima kali lebih banyak dibandingkan layanan paket gratis, Claude Pro punya kemampuan mengirim lebih banyak pesan. 

Claude Pro dapat membantu pengguna dalam menulis teks, merangkum, melakukan analisis, dan lain-lain.

Pengguna juga akan mendapatkan akses prioritas ke Claude.ai selama periode lalu lintas tinggi. 

Perusahaan ini memiliki AI generatif Claude, yang sengaja dibuat untuk bisa melakukan tugas serupa dengan ChatGPT. Claude merespon perintah teks dari manusia dan menjawab pertanyaan-pertanyaan.

Baca Juga: WhatsApp Bakal Punya Fitur Penerjemah Obrolan

Namun demikian, ada perbedaan antara chatbot Claude dengan ChatGPT.

Claude memproduksi sistem kecerdasan buatan yang lebih sedikit kemungkinannya menghasilkan konten yang berbahaya atau tidak pantas; seperti instruksi untuk meretas komputer atau membuat senjata, daripada sistem lainnya.

Anthropic bahkan telah memiliki konstitusi untuk Claude mereka, serangkaian aturan yang mengarahkan sistem AI generatif pada Claude 'lebih bermoral'.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno17 Oktober 2024, 21:48 WIB

Begini Cara yang Benar Menggunakan Galaxy Ring

Galaxy Ring memiliki berbagai macam ukuran, mulai dari ukuran 5 sampai 13.
Galaxy Ring (Sumber: Samsung)
Lifestyle17 Oktober 2024, 20:58 WIB

Tips dari Jejakin untuk Ikut Mengurangi Emisi Karbon

Lima cara di bawah ini merupakan langkah mudah yang dapat dilakukan untuk ikut mengurangi emisi karbon, dimulai dari lingkungan sekitar kita.
Tim Jejakin sedang menguji kualitas air dan tanah di sebuah area (Sumber: Jejakin)
Culture17 Oktober 2024, 20:24 WIB

Hanni NewJeans Buka Suara Tentang Perundungan Terhadap Artis di Industri K-pop

Ia bersaksi di parlemen Korea Selatan perihal bullying di tempat kerja dan perlakuan terhadapnya.
Member girlband K-pop NewJeans, Hanni. (Sumber: null)
Startup17 Oktober 2024, 20:02 WIB

6 Alasan Startup F&B di Indonesia Masih Bisa Disebut Tangguh

Food and Beverage (F&B) telah terbukti menjadi sektor yang tangguh bagi Indonesia, terutama dengan kebangkitan industri pariwisata dan perhotelan setelah pandemi berakhir.
Ismaya, salah satu startup F&B yang beroperasi di Indonesia (Sumber: Ismaya)
Startup17 Oktober 2024, 19:45 WIB

Cara Supermom dalam Mempertahankan Ratusan Klien Fortune Mereka

Supermom yang berbasis di Singapura adalah platform data pengasuhan anak terkemuka di Asia Tenggara.
Ilustrasi aplikasi Supermom. (Sumber: istimewa)
Techno17 Oktober 2024, 19:23 WIB

Realme 13 5G dan TWS Buds T310 Resmi Dilansir di Indonesia, Segini Harganya

Dua perangkat ini diluncurkan bersamaan dengan Realme 13 Plus 5G.
Realme 13 Series 5G dan TWS Buds T310 meluncur di Indonesia. (Sumber: Realme)
Techno17 Oktober 2024, 18:49 WIB

Spek Lengkap Realme 13 Plus 5G, Ponsel Gaming dengan Chip MediaTek Dimensity 7300

Gaming tingkat turnamen dengan visual mulus hingga 120fps di kelasnya.
Realme 13 Plus 5G. (Sumber: realme)
Startup17 Oktober 2024, 18:43 WIB

6 Tahun Beroperasi, Xurya Membangun Lebih dari 100 MW PLTS

Melalui skema sewa PLTS tanpa biaya awal yang dipelopori oleh Xurya, lebih dari 100 perusahaan telah terbantu untuk mulai menggunakan energi matahari.
Xurya telah berhasil membangun lebih dari 100 MW kapasitas daya PLTS, tersebar se-Indonesia (Sumber: Xurya Daya Indonesia)
Techno17 Oktober 2024, 18:03 WIB

Tahun Depan, Pengguna Bisa Mendaftar Business Caller ID

Nama, logo, dan departemen pemilik nomor bisnis tersebut muncul di layar panggilan masuk saat mereka menghubungi pelanggan.
Apple akan meluncurkan layanan Business Caller ID (Sumber: Apple)
Startup17 Oktober 2024, 17:48 WIB

Sah! Startup Healthtech Good Doctor Indonesia Diakuisisi oleh WhiteCoat Global

Aksi kedua korporasi ini akan memperdalam layanan kesehatan di Asia Tenggara.
Startup healthtech Good Doctor Indonesia. (Sumber: istimewa)