Usai 6 Tahun Hengkang, Honor Akhirnya Resmi Kembali ke Indonesia

Rahmat Jiwandono
Kamis 09 Januari 2025, 15:18 WIB
Honor.

Honor.

Techverse.asia - Produsen teknologi asal China, Honor mengonfirmasi kehadiran mereka kembali ke pasar Indonesia. Jelang come back Honor ke pasar dalam negeri, perusahaan pun telah mengungkapkan jajaran produknya yang akan dijual di Tanah Air.

"Pada batch pertama kami akan meluncurkan smartphone flagship Honor awal tahun baru ini. Kami juga akan menghadirkan ponsel lipat andalan kami," terang President of Honor South Pacific Justin Li melalui keterangan tertulisnya.

Baca Juga: CES 2025: Lenovo Rilis 2 Model Perangkat Game Genggam Seri Legion

Dikatakan Justin, Honor akan mleuncurkan smartphone flagship mereka pada kuartal pertama (Q1) 2025, termasuk ponsel lipatnya. Selain itu, Honor juga akan fokus terhadap segmen pasar menengah di Indonesia, sembari tetap mempertahankan investasi jangka panjang yang stabil.

Sebagai informasi, sebetulnya Honor sudah pernah hadir di pasar dalam negeri, tapi enam tahun lalu mereka memutuskan untuk hengkang.

Menurut dia, alasan kembalinya merek Honor ke pasar Indonesia ialah pasar global utama perusahaan mengalami kemajuan yang luar biasa, bahkan seluruh bisnis luar negerinya telah meningkat dua kali lipat.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Honor Magic 7 Pro yang Meluncur di China, Segini Harganya

"Indonesia termasuk salah satu dari sedikit market yang punya skala besar yang belum kami masuki, untuk itu kami perlu coba melakukan penjajakan," katanya.

Honor berpandangan bahwa Indonesia memiliki kesamaan dalam hal bahasa dan budaya dengan Malaysia, dan sebagai kekuatan ekonomi terbesar di kawasan Asia Tenggara, Indonesia sedang tumbuh dengan kelas menengah baru yang besar.

"Kami percaya kalau laju perkembangan negara ini akan semakin meningkat dalam waktu lima tahun ke depan, dan pertumbuhan kelas menengah jangka panjang juga bakal mendorong permintaan terhadap ponsel kelas menengah ke atas guna meningkat dalam lima tahun yang akan datang," ujar dia.

Di satu sisi, walaupun Average Selling Price (ASP) saat ini di pasar sedang rendah, tapi Honor berkeyakinan bahwa permintaan konsumen Indonesia mengenai produk yang inovatif dan berkualitas tinggi sedang tumbuh.

Baca Juga: Resmi! Smartphone OnePlus Akhirnya Comeback ke Indonesia

Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) per September 2024, populasi menengah di Tanah Air akan mencapai sekitar 47,85 pada tahun lalu, atau 17,13 persen dari total populasi yang ada.

Kendati jumlah kelas menengah mengalami penurunan, namun jumlah kelas menengah yang becita-cita tinggi telah meningkat sebesar 8,65 juta. Hal tersebut menunjukkan daya beli dan permintaan konsumen akan produk smartphone flagship masih terus bertambah.

"Untuk itu, kami percaya bahwa dengan adanya peningkatan permintaan konsumen yang terus menerus di pasaran, konsumen Indonesia secara bertahan bakal lebih menyukai teknologi inovatif dan produk berkualitas lebih tinggi," katanya.

Baca Juga: Ponsel Honor 90 Merambah Pasar Eropa, Resolusi Kamera Utamanya 200MP

Guna mendukung langkah kembalinya Honor ke pasar dalam negeri, perusahaan telah resmi mengumumkan kerja sama strategis dengan Erajaya Group lewat penandatanganan nota kesepahaman (MoU).

Kerja sama itu penting bagi Honor dalam rangka memperkuat kehadirannya di Tanah Air, dengan memperkenalkan rangkaian layanan dan produk, yang mencakup ponsel pintar, tablet pintar, laptop, hingga perangkat wearables.

Erajaya Group juga akan memegang peran kunci dalam sejumlah aspek, mulai dari distribusi produk, operasional ritel, pengembangan jaringan penjualan, dan pelaksanaan aktivitas pemasaran lokal di seluruh Indonesia.

"Kami sudah tak sabar menyambut masa depan yang cerah atas kolaborasi ini," imbuhnya.

Honor juga berencana untuk membuka sebanyak 10 experience store mereka di Indonesia. Mereka berkomitmen untuk membawa sejumlah produk dari setiap kategori dalam portofolionya ke pasar dalam negeri, dengan target total sekitar 30 produk dalam tahun pertama operasinya.

Baca Juga: Erajaya Active Lifestyle Hadirkan 3 Earbud Baru dari Nothing ke Indonesia

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno25 April 2025, 20:09 WIB

Audio-Techinca Hotaru: Pemutar Piringan Hitam Senilai Ratusan Juta yang Bisa Melayang dan Bersinar

Turntable ini hanya akan diproduksi sebanyak seribu unit.
Turntable Audio-Technica Hotaru bersinar dalam beberapa mode dan palet warna yang berbeda. (Sumber: Audio-Technica)
Techno25 April 2025, 19:41 WIB

Motorola Luncurkan Smartwatch Pertamanya: Moto Watch Fit

Daya tahan baterai selama 16 hari kedengarannya mengesankan.
Motorola Moto Watch Fit. (Sumber: Motorola)
Techno25 April 2025, 19:16 WIB

Rayban x Meta Hadirkan Fitur-fitur Anyar, Terjemahan Langsung dan AI

Konsumen juga dapat memesannya dalam beberapa pilihan warna baru.
Kacamata pintar Rayban Meta.
Techno25 April 2025, 18:37 WIB

Data Dekarbonisasi 2025: Butuh Keseimbangan antara Biaya dan Emisi Karbon

Laporan Seagate terbaru mendesak ekosistem pusat data untuk beralih dari upaya yang terfragmentasi ke pendekatan keberlanjutan terpadu.
Laporan dekarbonisasi data 2025. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 18:06 WIB

Dukung Atlet, TikTok Menjadi Official Platform untuk Tim Indonesia

Kolaborasi ini aakn berlaku untuk satu tahun ke depan.
TikTok dukung prestasi atlet nasional Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 16:23 WIB

Headphone Nirkabel Px7 S3 dari Bowers & Wilkins, Punya Teknologi ANC Terbaru

Mereka juga menawarkan unit penggerak yang direkayasa ulang dan bentuk yang lebih ramping.
Bowers & Wilkins Px7 S3. (Sumber: Bowers & Wilkins)
Techno25 April 2025, 15:41 WIB

OnePlus 13T Dilansir di China, Cek Spek Lengkap dan Harganya

OnePlus 13T memiliki kapasitas baterai besar.
OnePlus 13T. (Sumber: OnePlus)
Techno25 April 2025, 14:36 WIB

Persaingan AI di China Ketat, Tencent Masih Perangkat Teratas

Xiaomi Hingga Lenovo Naik Daun, JD.com Tersandung.
China. (Sumber: istockphoto)
Hobby24 April 2025, 21:13 WIB

Delta Force Mobile Version dan Season Eclipse Vigil Resmi Rilis

Hadiah Pra-registrasi Baru Telah Dibuka dan menanti para pemain.
Gim Delta Force Mobile sudah resmi diluncurkan. (Sumber: istimewa)
Startup24 April 2025, 21:01 WIB

Laporan Tracxn: Pendanaan Startup D2C di Asia Tenggara Naik 208% pada 2024

Nominal investasinya sendiri mencapai US$32,5 juta atau setara dengan Rp547,1 miliar.
Ilustrasi pendanaan startup. (Sumber: freepik)