Timekettle W4 Pro: Earbud yang Mampu Menerjemahkan Puluhan Bahasa dan Aksen

Rahmat Jiwandono
Selasa 14 Januari 2025, 14:29 WIB
Timekettle W4 Pro. (Sumber: Timekettle)

Timekettle W4 Pro. (Sumber: Timekettle)

Techverse.asia - Di event CES 2025 minggu lalu, Timekettle resmi meluncurkan earbud W4 Pro terbaru yang disematkan fitur bidirectional call. Earbud ini juga sudah didukung oleh sistem perangkat lunak (software) pertama yang dirancang Timekettle, Babel OS.

Baca Juga: Investasi Amazon Web Services di Indonesia Mencapai Rp88 Triliun, Komitmen 15 Tahun Lagi

Fitur bidirectional call tersebut dapat mendukung penerjamahan dua arah sehingga memudahkan perbincangan lintas bahasa melalui aplikasi telekomunikasi atau sistem telepon biasa. Dengan demikian, penerjemah serentak secara dua arah bisa dilakukan tanpa menganggu kualitas suara.

Pengguna dapat mengaktifkan layanan penerjemah hanya dengan menggunakan headsest W4 Pro dalam panggilan telepon. Pihak lain yang jadi lawan bicara tak perlu melakukan apapun, seperti memasang aplikasi, software, atau alat penerjemahan khusus.

Timekettle W4 Pro yang berjalan pada Babel OS, menyediakan fitur-fitur penerjemahan secara langsung. Mendukung lebih dari 40 bahasa dan 93 aksen, earbud tersebut mampu menghasilkan kualitas penerjemahan yang setara dengan kemampuan manusia.

Baca Juga: HDMI Luncurkan HDMI Specification Versi 2.2 di Event CES 2025

Dibuat dengan teknologi HybridComm yang dikembangkan perusahaan, W4 Pro menawarkan pengalaman pengguna yang lebih baik, bahkan jeda waktu cuma tercatat 3-5 detik setelah suara asli terdengar.

Timekettle W4 Pro

Desain Timekettle W4 Pro pun punya suara hasil terjemahan yang sedikit lebih nyaring dari suara asli supaya kualitas terjemahan semakin jelas tanpa ada gangguan.

Berkat desain open-ear yang ergonomis sehingga nyaman ketika digunakan dalam jangka waktu yang lama, teknologi kecerdasan buatan (AI) mutakhir W4 Pro menghasilkan akurasi penerjamahan sampai 95 persen, menjaga presisi, dan komunikasi natural.

Baca Juga: JBL Meluncurkan Headphone Tour One M3, Dikombinasikan dengan Pemancar Audio Smart Tx

W4 Pro juga menyediakan tiga mode yang dirancang untuk beragam skenario. Pertama, mode Switch to Speak, berbicara pada earbud, kemudian hasil terjemahan bakal diteruskan lewat pengeras suara ponsel, ideal dipakai saat rapat atau presentasi.

Kedua, mode One-on-One: berbagi penggunaan earbud dengan orang lain guna mendapat penerjemahan langsung kala berbincang secara tatap muka. Ketiga, mode Listen and Play: merekam audio melalui aplikasi seluler dan memperoleh layanan penjermahan yang bisa diputar kembali.

Salah satu fitur canggih pada earbud Timekettle W4 Pro yaitu ringkasan dengan dukungan teknologi kecerdasan buatan. Saat panggilan telepon, W4 Pro mampu merekam dan menampilkan semua kata serta hasil terjemahan yang diucapkan pada perangkat seluler secara langsung.

Baca Juga: LG akan Umumkan Model Lampu Berdiri dan Peralatan Berkebun di CES 2025

Usai panggilan telepon berakhir, W4 Pro secara cepat membuat notula yang dapat segera dibagikan dengan pihak lain sehingga meningkatkan efisiensi kerja. Fitur-fitur canggih lainnya:

  • Transkripsi bilingual secara langsung: dengan floating app windows, Timekettle W4 Pro menyediakan transkripsi teks bilingual secara langsung saat panggilan telepon berlangsung agar setiap informasi terekam dengan akurat untuk diulas dan dikelola;

  • Rekognisi bahasa yang lebih baik: Mendukung 40 bahasa lebih dan 93 aksen, mampu mengenali pelafalan standar dan dialek regional sehingga hasil penerjemahan tersedia dengan mudah dan akurat.

  • Kompatibilitas luas: Mudah terhubung dengan aplikasi komunikasi yang banyak dipakai, sistem seluler, dan panggilan telepon biasa sehingga sangat serbaguna;

  • Kosakata khusus: layanan penerjemahan yang dirancang khusus menurut industri atau konteks spesifik.

  • Latensi yang sangat rendah: hasil terjemahan yang mendekati instan dengan jeda 3-5 detik;

  • Kenyamanan dan kejernihan: desain open-ear yang berbobot ringan dengan fitur pengurang kebisingan canggih;

  • Dapat dipakai sepanjang hari: durasi pemakaian hingga 12 jam, tercapai hanya dengan mengisi ulang baterai selama satu jam.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle14 Januari 2025, 21:06 WIB

Adidas x Edison Chen Hadirkan Sepatu Kets Edisi Tahun Ular

Sepatu ini merupakan bentuk edisi perayaan Hari Raya Imlek 2025.
Adidas x Edison merilis sepatu edisi Lunar New Year 2025. (Sumber: Adidas)
Techno14 Januari 2025, 20:05 WIB

CES 2025: Lenovo Yoga Tab Plus dan Idea Tab Pro Resmi Diperkenalkan

Kedua tablet ini akan tersedia pada tahun ini.
Lenovo Yoga Tab Plus. (Sumber: Lenovo)
Automotive14 Januari 2025, 18:16 WIB

Honda Prelude Prototype Generasi Terbaru Mejeng di Tokyo Auto Salon 2025

Ini merupakan lanjutan dari Honda Prelude Concept yang diperkenalkan dua tahun lalu.
Ilustrasi Honda Prelude Prototype. (Sumber: Honda)
Techno14 Januari 2025, 17:19 WIB

Harga dan Spesifikasi Laptop Gaming Acer Predator Helios 18 AI dan Helios 16 AI

Acer Umumkan Laptop Predator Helios AI dengan Prosesor Intel Core Ultra Baru dan Nvidia GeForce RTX 50.
Acer Predator Helios 16 AI (kiri) dan Predator Helios 18 AI. (Sumber: Acer)
Startup14 Januari 2025, 17:03 WIB

Awal 2025, Perusahaan Startup Bisa Berharap Pendanaan akan Lebih Mudah Diperoleh

Startup dapat mengharapkan tahun 2025 yang lebih cerah setelah musim pendanaan yang panjang.
East Ventures. (Sumber: East Ventures)
Startup14 Januari 2025, 16:30 WIB

Skor Technologies Dapat Pendanaan Pre-Series A, Atasi Masalah Kredit Konsumen di Indonesia

Skor Technologies adalah perusahaan fintech yang berfokus pada Indonesia, dengan misi untuk mengubah pasar kredit konsumen melalui inovasi dan aksesibilitas.
Skor Technologies. (Sumber: istimewa)
Techno14 Januari 2025, 15:27 WIB

Redmi Note 14 Series x Rich Brian Segera Dipasarkan di Indonesia

Xiaomi Indonesia memberikan konfirmasi kehadiran Redmi Note 14 Series di tanah air.
Redmi Note 14 Series edisi kolaborasi bersama Rich Brian. (Sumber: Xiaomi)
Techno14 Januari 2025, 14:29 WIB

Timekettle W4 Pro: Earbud yang Mampu Menerjemahkan Puluhan Bahasa dan Aksen

W4 Pro Earbuds Kini Dilengkapi Babel OS, Lansir Layanan Penerjemahan Dua Arah secara Langsung ketika Melakukan Panggilan Telepon.
Timekettle W4 Pro. (Sumber: Timekettle)
Techno13 Januari 2025, 20:17 WIB

Investasi Amazon Web Services di Indonesia Mencapai Rp88 Triliun, Komitmen 15 Tahun Lagi

Dengan kerja sama AWS diharapkan Indonesia bisa menjadi pusat ekonomi digital di Asia Tenggara.
Amazon Web Services (AWS). (Sumber: AWS)
Lifestyle13 Januari 2025, 19:31 WIB

Sol de Janeiro Kini Bisa Dibeli di Sephora, Merek Kecantikan Asal Brasil

Sol de Janeiro resmi debut di Sephora Indonesia, paspor untuk kulit tropis bercahaya.
Rangkaian produk perawatan kulit Sol de Janeiro masuk ke Indonesia. (Sumber: istimewa)