Samsung Galaxy A16 dan Galaxy Tab A9 Kids Edition Ada Bundling PAW Patrol

Rahmat Jiwandono
Senin 17 Maret 2025, 17:18 WIB
Aksesori Paw Patrol untuk Galaxy Tab A9 dan Galaxy A16. (Sumber: samsung)

Aksesori Paw Patrol untuk Galaxy Tab A9 dan Galaxy A16. (Sumber: samsung)

Techverse.asia - Samsung hari ini menghadirkan bundling eksklusif untuk Galaxy Tab A9 Kids Edition dan Galaxy A16 dengan aksesori PAW Patrol. Keduanya menawarkan solusi bagi keluarga yang ingin memberikan pengalaman digital yang menyenangkan dan aman bagi anak-anak.

Mulai Senin (17/3/2025), Samsung Galaxy A16 Kids Edition mulai dari Rp2,999 juta dan Galaxy Tab A9 Kids Edition Rp2,799 juta. Dua perangkat ini sekarang tersedia dalam bundling aksesori PAW Patrol, animasi preschool yang populer yang tayang di channel Nicklodeon dan diproduksi oleh Spin Master Entertainment.

"Berbagai item eksklusif bertemakan PAW Patrol, mulai dari aksesori sampai stiker menarik yang semakin memperkaya pengalaman bermain si kecil," papar MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia Annisa Maulina.

Baca Juga: Dilema Integrasi AI pada Digital Marketing, Begini Penjelasannya

Dijelaskannya, dengan karakter-karakter seperti Chase, Marshall, Rubble, dan Skye yang punya keahlian unik dalam menyelesaikan misi dan membantu sama, edisi spesial tersebut tak cuma membuat pemakaian perangkat lebih seru, tapi juga mendukung perkembangan kognitif dan sosial anak-anak lewat cerita dan petualangan seru.

Paket terbaru tablet Galaxy Tab A9 Kids Edition telah dilengkapi dengan aksesori penunjang seperti wadah dan crayon stylus yang memudahkan penggunaan oleh anak. Galaxy Tab A16 Kids Edition juga dilengkapi phone wallet eksklusif supaya gawai mudah dibawa-bawa dengan aman, serta Galaxy Smart Tag 2 guna melacak keberadaan.

Paw Patrol Galaxy A16

"Dan dengan menyalakan fitur Parental Control serta menetapkan batasan screen time, orang tua dapat menyokong pembelajaran dan menciptakan kehidupan digital anak-anak yang seru namun tetap aman," katanya.

Dengan fitur Parental Control akan memungkinkan para orang tua untuk membatasi waktu layar, memantau aktivitas digital anak-anak mereka yang termasuk aplikasi yang kerap diakses, mencegah ke tautan atau aplikasi yang enggak sesuai dengan umur mereka.

Baca Juga: Samsung Galaxy A16 LTE Hadir di Indonesia, Lihat Spek dan Harganya

Lebih lanjut, juga untuk melindungi privasi anak dengan membatasi akses terhadap kamera dan data lokasi. Terakhir, memberikan laporan pemakaian perangkat, jadi orang tua juga dapat mengetahui kebiasaan digital anak-anak mereka.

"Untuk bisa mengakses fitur-fitur tersebut sangat mudah, cukup buka menu Settings - Digital wellbeing and parental controls," terangnya.

Galaxy A16 memiliki layar Full High Definition Plus (FHD+) Super AMOLED 6,7 inci, yang dilengkapi Eye Comfort Shield untuk mencegah kelelahan mata. Handset ini mengantongi sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan debu dan percikan air.

Paw Patrol Galaxy Tab A9

Performanya juga optimal dengan pilihan memori 8/128GB dan 8/256GB. Perangkat ini hadir dengan bonus senilai Rp1.387 juta, berisikan travel adapter 25W, Galaxy Smart Tag 2, silicone clear case, satu tahun proteksi total Samsung Care Plus, PAW Patrol Sticker Pack, PAW Patrol SmartTag Cover, dan PAW Patrol Phone Wallet.

Baca Juga: Samsung Galaxy Tab A9 Series Kids Edition, Banyak Fitur Parental Control dan Atur Screen Time

"Samsung Galaxy Smart Tag 2 dapat dikoneksikan ke smartphone orang tua, agar orang tua dapat memonitor keberadaan anak sewaktu-waktu. Bentuknya mungil dan dapat digantungkan ke tas atau pakaian anak dengan mudah dengan menggunakan SmartTag Cover.

Galaxy Tab A9 Kids Edition hadir dengan layar luas 8,7 inci untuk menikmati konten dengan lebih lega. Layar ini juga sudah dioptimalkan untuk memastikan mata pengguna tetap nyaman saat sedang menatap layar.

Dibekali pula dengan fitur Eye Comfort Shield untuk menghadirkan temperatur warna yang lebih hangat dan lebih ramah bagi mata serta mengurangi emisi cahaya biru.

Baca Juga: Spek Lengkap Samsung Galaxy A26 5G: Pakai Chipset Exynos 1380

Tablet ini pun sudah dilengkapi dengan case pelindung guna menambah keamanan perangkat sekaligus dapat digunakan sebagai penyangga. Tersedia pula crayon stylus yang memudahkan penggunaan oleh anak, misalnya untuk menggambar atau menavigasi layar dengan lebih presisi.

"Paket bundling ini sudah termasuk adaptor charger tambahan. Tak lupa, terdapat juga stiker eksklusif dan dan jam tangan PAW Patrol untuk menambah keseruan anak," imbuhnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive17 Maret 2025, 21:47 WIB

Ducati Panigale V4 S 2025: Tersedia Trim Carbon Pro dan Carbon

Motor ini semakin eksklusif dan berperforma tinggi berkat trim Carbon dan Carbon Pro.
Ducati Panigale V4 S 2025. (Sumber: Ducati)
Techno17 Maret 2025, 21:10 WIB

Harga dan Spesifikasi Oppo A5 Pro, Ada Model 5G dan 4G

Gawai ini juga hadir dengan tiga perlindungan sekaligus yaitu IP66, IP68, dan IP69.
Oppo A5 Pro. (Sumber: oppo)
Lifestyle17 Maret 2025, 19:59 WIB

Cosrx Ceramide Skin Barrier Moisturizer: Pelembap Wajah dengan Tekstur K-gliding

Solusi Ringan Namun Ampuh untuk Memperkuat Penghalang Kulit.
Cosrx Ceramide Skin Barrier Moisturizer. (Sumber: cosrx)
Techno17 Maret 2025, 17:18 WIB

Samsung Galaxy A16 dan Galaxy Tab A9 Kids Edition Ada Bundling PAW Patrol

Lengkapi dua gawai ini dengan berbagai aksesoris eksklusif PAW Patrol untuk mendukung anggota keluarga menavigasi dunia digital.
Aksesori Paw Patrol untuk Galaxy Tab A9 dan Galaxy A16. (Sumber: samsung)
Lifestyle17 Maret 2025, 16:41 WIB

G-SHOCK MRG-B2100 Ao-Zumi: Jam Tangan Mirip Audemars Piguet Seharga Rp63 Juta

Tambahan paling menarik pada koleksi MR-G Casio menampilkan dial bertekstur kisi-kisi berwarna biru tua.
Casio G-SHOCK MRG-B2100 Ao-Zumi. (Sumber: Casio)
Techno17 Maret 2025, 15:44 WIB

Dilema Integrasi AI pada Digital Marketing, Begini Penjelasannya

Di tengah cepatnya perkembangan AI, banyak brand mulai melirik berbagai inovasi yang ditawarkan AI dalam upaya menggaet konsumen.
Ilustrasi Artificial Intelligence (AI). (Sumber: Unsplash)
Startup17 Maret 2025, 15:06 WIB

Toko Kopi Tuku x Dendy Darman Resmikan Kedai Pertamanya di Bandung

Warung kopi tersebut adalah gerai kopi ke-61 yang dibuka oleh Toko Kopi Tuku.
Warung kopi Tuku Ambon yang dibuka di Kota Bandung. (Sumber: istimewa)
Lifestyle15 Maret 2025, 21:11 WIB

Lazada Ramadan Mega Sale: Bagikan Umrah Gratis dan Diskon Sampai 90%

Lazada hadirkan Ramadan Mega Sale sebagai promo puncak dari rangkaian Ramadan Sale.
Head of Operations Lazada Indonesia Amelia Tediarjo. (Sumber: lazada)
Techno14 Maret 2025, 21:11 WIB

Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept: Layar OLED yang Dapat Dilipat Keluar

Fitur ini memungkinkan alur kerja bertenaga AI yang serbaguna, multitasking layar terpisah, dan adaptasi ruang kerja yang cerdas.
Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept. (Sumber: Lenovo)
Startup14 Maret 2025, 20:49 WIB

LingoTalk Relaunch Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Metode Baru

Metode pembelajarannya juga didukung oleh kecerdasan buatan.
LingoTalk. (Sumber: istimewa)