Mudik Lebaran Bawa Bekal? Ini Dia Daftar Makanan dan Minuman yang Oke Dibawa Perjalanan

Uli Febriarni
Sabtu 01 April 2023, 23:59 WIB
bekal makanan dan minuman (Sumber : freepik)

bekal makanan dan minuman (Sumber : freepik)

Ramadan 2023 sudah memasuki ke-10. Beberapa dari kita sudah tidak sabar dengan datangnya Hari Raya Lebaran atau Idulfitri, karena menjadi waktu berkumpul dengan keluarga dan sanak saudara. Terlebih lagi, agenda silaturahim dan libur menjadi alasan tepat untuk mudik ke kampung halaman. 

Ketika kita melakukan perjalanan jauh, maka membawa bekal sendiri yang telah dipersiapkan sebelum berangkat akan menjadi pilihan. Tapi bekal apa yang cocok untuk kita bawa saat perjalanan mudik? Ini dia daftarnya, telah kami rangkum dari berbagai sumber. Jelang hari H keberangkatan mudikmu, jangan lupa dimasukkan ke To Do List ya. 

Sereal
Sereal dibuat dari gandum yang mengenyangkan, selain cocok untuk sarapan, sereal bisa menjadi bekal penunda lapar bila terjebak macet dan waktu perjalananmu semakin panjang. Tidak perlu takut kerepotan membawa sereal kemasan ukuran besar, di pasaran sudah tersedia beragam merek sereal praktis tinggal seduh.

Roti
Roti yang bisa kamu pilih sebagai bekal adalah roti yang kamu buat sebagai sandwich dengan beragam isian sesuai selera, atau bisa juga kamu membawa roti tawar. Tidak ada salahnya membawa pelengkap seperti selai, keju atau meses. 

Abon
Abon bisa jadi pilihan lauk instan di perjalanan. Bawa nasi putih yang sudah kamu masukkan ke dalam wadah, atau mi instan kemasan yang menggunakan cangkir kertas. 

Telur asin
Lauk pilihan di tengah perjalanan, bisa dimakan dengan nasi yang kamu bawa dari rumah atau membeli di tengah perjalanan.

Kering tempe
Tempe yang dipotong kecil-kecil dan digoreng hingga kering membuat makanan ini awet hingga berhari-hari. Siapa yang menolak nasi dan kering tempe di tengah laparnya perjalanan mudik?

Kentang mustofa
Cukup menambahkan nasi putih panas yang kamu beli di warung atau rest area, kentang mustofa bisa menjadi sobat penghilang lapar.

Rendang
Dari sejarahnya saja, rendang yang awet beberapa hari meski tak dipanasi ini memang masakan yang dibuat sebagai bekal saat orang Sumatera Barat merantau ke luar daerah. Pilihlah membawa bekal rendang yang dimasak sampai kering, bukan kalio.

Cemilan kering
Bawalah makanan ringan seperti keripik singkong, keripik kentang, atau biskuit. Camilan kering membantu kita tetap terjaga saat perjalanan, termasuk mengurangi bosan

Buah-buahan
Mengonsumsi buah-buahan selama perjalanan membantu menjaga kondisi tubuh agar tetap fit hingga sampai tujuan. Selain itu, kandungan air dalam buah-buahan dapat mencegah dehidrasi dan memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral. Pilihlah jeruk, apel, pir, jambu kristal, nanas, jambu air, atau belimbing (?) yang rasa masamnya membuatmu 'melek'.

Kacang-kacangan
kacang bisa jadi camilan andalan guna mengusir rasa kantuk ketika mudik. Mengandung vitamin B protein, dan karbohidrat kompleks mampu meningkatkan energi tubuh selama perjalanan jauh.

Bukan hanya membawa makanan ya, meski buah-buahan telah mengandung air, tetap penuhi juga kebutuhan air minum selama perjalanan demi mencegah dehidrasi atau pusing. Air minum yang cukup membuatmu tetap fit selama perjalanan. Berikut air yang perlu kamu bawa di dalam tas bekalmu:

Air putih
Ketersediaan air putih selama perjalanan jauh bisa kita bawa dari rumah atau membeli di perjalanan. Menurut jurnal Water, Hydration, and Health dari University of North Carolina yang diterbitkan pada 2010, mengungkap bahwa tubuh dapat mudah letih apabila kekurangan cairan. Air putih juga membantu darah lebih lancar saat membawa oksigen sampai ke otak, sehingga kita tetap fokus.

Air putih panas
Tentu air putih panas ini berguna ketika kita ingin menyeduh minuman hangat atau mi instan di perjalanan. Maka, miliki termos yang awet menyimpan air panas, sejak sekarang.

Air jahe
Segelas seduhan jahe, dapat menjadi obat alternatif bila kamu mengalami mabuk kendaraan. Sebuah penelitian, yang diterbitkan Jurnal Ginger in Gastrointestinal Disorders pada 2018 mengungkap, ekstrak jahe membantu melancarkan pergerakan makanan di perut, menurunkan kadar gas perut, mencegah mual selama perjalanan.

Infuse water
Rendaman lemon, jeruk nipis, atau rendaman kurma, rendaman mint dan mentimun bisa menjadi infuse water yang baik untuk tubuh. Bukan hanya cocok diminum usai berolahraga, infuse water juga bisa jadi teman perjalanan yang menyegarkan. 

Kurangi porsi kopi atau teh dan minum yang bersifat diuretik lainnya ya. Tidak mau kan, perjalanan sering mampir ke toilet umum hanya untuk berkali-kali buang air kecil?

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)
Techno21 Januari 2025, 16:39 WIB

Upaya Donald Trump Mempertahankan TikTok di AS, Beri Perpanjangan Waktu 75 Hari

Trump menggembar-gemborkan rencananya untuk menyelamatkan TikTok selama kampanye kemenangannya.
Presiden AS Donald Trump. (Sumber: null)
Techno21 Januari 2025, 15:50 WIB

Edits: Aplikasi Edit Video yang Fiturnya Banyak Mirip CapCut

Instagram meluncurkan aplikasi pengeditan video baru yang sangat mirip dengan CapCut.
Logo aplikasi Edits milik Instagram. (Sumber: istimewa)