4 Tips Mengatur Keuangan Saat Mudik bagi Keluarga Muda

Rahmat Jiwandono
Selasa 18 April 2023, 13:59 WIB
Ilustrasi keluarga muda. (Sumber : freepik)

Ilustrasi keluarga muda. (Sumber : freepik)

Techverse.asia – Mendekati momen mudik lebaran, pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah menyiapkan dukungan operasional jalan tol dan jalan nasional untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran tahun 2023. Mudik jadi momen satu kali dalam setahun yang ditunggu bagi masyarakat khususnya keluarga muda untuk bertemu keluarga.

Berbagai hal pun dipersiapkan baik dari segi kesehatan dan keuangan. Jika tidak direncanakan dengan baik mudik bisa menghabiskan uang yang berlebih bahkan dapat mengganggu kondisi finansial ke depannya. Apalagi anggaran
mudik tentu akan berbeda bagi yang masih single maupun sudah menikah. Jadi biar enggak boros saat mudik, simak 4 tips agar kondisi keuangan untuk mudik juga tetap sehat:

1. Pastikan sudah membuat rencana mudik yang jelas

Agar rencana mudik bisa berjalan dengan lancar, usahakan untuk membuat rencana dari jauh-jauh hari. Jika belum, mulailah dari hari ini. Mulai dengan mengikuti rencana mudik tahun lalu untuk kemudian menyesuaikan beberapa persiapan mudik untuk tahun ini.

Rencana ini tak hanya dari waktu dan lamanya mudik saja, tetapi juga pengeluaran selama mudik. Selain itu, penting untuk mulai menentukan akomodasi yang ingin digunakan selama mudik. Jika berniat menggunakan transportasi umum seperti pesawat maupun kereta, cek kembali harga tiket
sebab mendekati lebaran tiket akan semakin mahal bahkan sudah terjual habis.

Baca Juga: Tips Persiapan Mudik dengan Menggunakan Mobil

Kalau memutuskan untuk menggunakan kendaraan pribadi, usahakan mempersiapkan uang untuk bahan bakar dan cek kondisi kendaraan sebelum mudik agar menghindari kemungkinan yang terjadi di tengah perjalanan seperti ban bocor dan lainnya yang menyebabkan boros.

2. Gunakan THR sebaik mungkin

Salah satu hal yang paling istimewa ketika momen lebaran yaitu hadirnya tunjangan hari raya atau biasa disebut THR. Uang THR pun berbeda-beda setiap orang, tergantung dengan gaji dari masing-masing individu.

Namun, jika dapat dimanfaatkan dengan baik, THR justru dapat sangat
membantu dana untuk mudik bersama keluarga, mengingat banyak barang dan kebutuhan yang mungkin akan mengalami kenaikan harga saat bulan Ramadan dan mendekati Hari Raya Lebaran.

Setelah mendapatkan THR mulailah mengisi check list salah satunya dengan mempersiapkan rekening secara khusus untuk keperluan mudik. Pasalnya, pengeluaran mudik bisa membengkak jika tidak dialokasikan dengan baik sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Sudah Dapat THR? Berikut Tips untuk Mengatur Keuangan Jelang Lebaran

Maka dari itu, perlu memiliki rekening atau tabungan khusus yang memang sengaja dipersiapkan untuk keperluan mudik. Selain untuk keperluan mudik, sisihkan sebagian THR untuk zakat fitrah atau sedekah (20%), tabungan jangka panjang seperti investasi (10%), tabungan (10%) dan dana darurat (15%).

Tidak masalah sesedikit apapun uang yang disisihkan yang penting, THR dan penghasilan yang merupakan hasil jerih payah pribadi dan bermanfaat di masa mendatang. 

3. Konsisten dengan anggaran yang sudah ditetapkan agar tidak over budget

Selain mempersiapkan rekening atau tabungan khusus, perlu juga untuk menetapkan anggaran sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Hal ini penting dilakukan agar pengeluaran yang dihabiskan selama mudik tidak over budget dan sesuai dengan target yang sudah dipersiapkan sebelumnya.

Supaya anggaran lebih tertata lagi, bisa coba mengalokasikannya menggunakan aplikasi perencanaan keuangan pribadi. 

4. Pastikan sudah memiliki asuransi

Perencanaan keuangan untuk mudik yang lainnya yaitu dengan asuransi. Pasalnya, sebagai salah satu elemen dalam perencanaan keuangan, asuransi diharapkan bisa mendukung tujuan keuangan (financial goals) yang telah ditetapkan sebelumnya serta memitigasi berbagai risiko yang mungkin atau berpotensi terjadi di masa depan.

Berkaca pada data Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri angka kecelakaan pada operasi ketupat 2022 atau musim mudik dan balik lebaran menurun 31% dibanding pada tahun 2019 di masa sebelum pandemi. Meskipun turun,
sebagai pemudik perlu tetap berhati-hati dalam berkendara dan mematuhi aturan lalu lintas.

Kecelakaan diluar kontrol tersebut mengingatkan akan adanya kebutuhan untuk proteksi diri dan keluarga dengan asuransi yang menawarkan perlindungan saat mudik lebaran hingga perlindungan jiwa untuk mudik lebih aman dan nyaman untuk diri sendiri dan keluarga.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno03 Maret 2025, 18:09 WIB

TikTok Perbarui Platform Desktopnya, Tantang Twitch dan Youtube?

Perubahan pada versi browser desktop sekarang tersedia secara global.
Tampilan TikTok di desktop kini memungkinkan dilihat secara lanskap. (Sumber: TikTok)
Techno03 Maret 2025, 16:50 WIB

Samsung Hadirkan 3 Ponsel Sekaligus, Punya Fitur Awesome Intelligent

Samsung Kenalkan Galaxy A56 5G, Galaxy A36 5G, Galaxy A26 5G.
Samsung Galaxy A56 dan A36. (Sumber: Samsung)
Techno03 Maret 2025, 16:17 WIB

Microsoft Resmi Tutup Skype Mulai 5 Mei 2025, Beralih ke Teams

Microsoft menutup program tersebut setelah lebih dari 20 tahun.
Skype.
Techno03 Maret 2025, 14:10 WIB

Infinix Luncurkan Zero Series Mini Tri-Fold: Konsep Ponsel Lipat 'Baru'

Mini Tri-Fold Pertama di Dunia yang Dapat Berubah dari Ponsel Pintar Menjadi Layar Bebas Genggam dan Kamera Kompak.
Infinix memperkenalkan ponsel pintar lipat Zero Series Mini Tri-Fold. (Sumber: Infinix)
Lifestyle03 Maret 2025, 13:58 WIB

Film Djuanda: Pemersatu Laut Indonesia Karya Produksi LSB PP Muhammadiyah x MIXPRO

Film ini menjadi momentum penting untuk mengenang perjuangan sang pahlawan kemaritiman dalam menjaga laut Indonesia.
Film Djuanda: Pemersatu Lautan Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno03 Maret 2025, 12:46 WIB

Colorful Rilis Laptop Gaming X15 XS dan Motherboard B860 Series

Colorful Group (CFG) adalah produsen motherboard, kartu grafis, PC all-in-one, memori & SSD, server industri, casing komputer, power supply, Hi-Fi player.
Colorful X15 XS. (Sumber: colorful)
Techno02 Maret 2025, 22:48 WIB

Xiaomi Rilis 2 Earbud Barunya, Begini Spesifikasi dan Harganya

Dua earbud ini mencakup Buds 5 Pro dan Buds 5 Pro dengan Wifi.
Xiaomi Buds 5 Pro Series. (Sumber: xiaomi)
Lifestyle02 Maret 2025, 22:19 WIB

Pentingnya Menjaga SLIK Bagi Para Pengguna Paylater

SLIK adalah sebuah catatan atas informasi tentang riwayat debitur bank ataupun lembaga keuangan lainnya.
(ilustrasi) paylater (Sumber: freepik)
Lifestyle02 Maret 2025, 21:44 WIB

Kabupaten Sumedang Penghasil Biji Kopi Excelsa, Penjualannya Melonjak

TikTok Shop dan Tokopedia berupaya untuk mendukung produktivitas tersebut.
Ilustrasi minum kopi (Sumber: Unsplash)
Techno02 Maret 2025, 20:52 WIB

Amazon Meluncurkan Ocelot, Chipset Komputasi Kuantum Pertamanya

Perusahaan ini bergabung dalam perlombaan komputasi kuantum dengan chip yang dirancang untuk koreksi kesalahan.
Chipset Amazon Ocelot. (Sumber: null)