Lion Air Buka Rute Direct Yogyakarta-Lampung, Penerbangan 7x Seminggu

Uli Febriarni
Jumat 05 Januari 2024, 23:53 WIB
kerajinan tenun tapis yang dipajang di Lamban Panggung, Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Sumber: Antaranews)

kerajinan tenun tapis yang dipajang di Lamban Panggung, Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Sumber: Antaranews)

Baca Juga: Bali Didapuk Jadi Pulau Terbaik di Asia

Maskapai Lion Air, yang selama ini populer dengan kode penerbangan JT, baru saja membuka rute baru untuk penerbangan langsung (direct).

Rute terbaru Lion Air yang diumumkan sejak 4 Januari 2024 ini, akan menghubungkan tiga destinasi yang sedang hits di Indonesia, yakni Lampung, Yogyakarta dan Bali.

Rute baru ini diharapkan meningkatkan kunjungan wisatawan dan pebisnis ke tiga daerah tersebut, yang memiliki potensi wisata, budaya, dan ekonomi yang besar.

Baca Juga: Yogie Pratama Rancang Gaun Rantai untuk Christina Aguilera Tampil dalam Pertunjukan Voltaire, Las Vegas

Ada alasan khusus yang mendorong Lion Air membuka rute Lampung - Yogyakarta - Bali. Salah satunya, karena rute tersebut bakal ramai tahun ini, dan diminati para wisatawan serta pebisnis.

Lampung merupakan pintu gerbang Sumatera dan ada beragam rekomendasi destinasi wisata di sana. Mulai dari wisata alam seperti pantai, pulau, danau, gunung, hutan, dan taman nasional, wisata kuliner yang unik, kopi robusta nan nikmat, sampai kerajinan tapis dan kain tenun yang berkualitas.

Sementara itu, Yogyakarta merupakan kota budaya yang menyimpan sejarah dan tradisi yang kaya, seperti candi, keraton, wayang, batik dan seni pertunjukan. Yogyakarta memiliki berbagai pilihan kuliner yang lezat, seperti gudeg, bakpia dan lainnya.

Destinasi yang berikutnya, Bali. Pulau dewata yang menjadi destinasi wisata internasional dan menawarkan keindahan alam, budaya, serta wisata spiritual.

Bali memiliki pantai, pura, sawah, danau, dan gunung yang memesona. Bali terkenal dengan seni, kerajinan, spa dan festival yang beragam.

"Penerbangan perdana dilayani pulang pergi (PP) dijadwalkan pada 21 Januari 2024," ungkap Lion Air, dikutip Jumat (5/1/2024).

Baca Juga: Kamera Sharp R8s Pro Dinobatkan yang Terbaik Versi Selular Editor’s Choice 2023

Baca Juga: Hasil Studi: Rekan Kerja Bisa Goyahkan Gaya Hidup Sehat

Penerbangan dari Lampung melalui Bandar Udara Radin Inten II (TKG) non-stop menuju Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA). Kemudian untuk rute dari Lampung menuju Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali (DPS), akan singgah (transit) terlebih dahulu melalui Yogyakarta.

Berikut ini jadwal penerbangan untuk rute tiga destinasi yang sedang hype tersebut:

Rute

Nomor Penerbangan

Jadwal Berangkat

Jadwal Tiba

Frekuensi

Lampung (TKG) - Yogyakarta (YIA)

JT-3566

09.00 WIB

11.00 WIB

7x sepekan

Yogyakarta (YIA) – Bali (DPS)

JT-3566

11.40 WIB

14.05 WITA

7x sepekan

Bali (DPS) – Yogyakarta (YIA)

JT-3567

14.45 WITA

15.15 WIB

7x sepekan

Yogyakarta (YIA) – Lampung (TKG)

JT-3567

15.55 WIB

17.55 WIB

7x sepekan

Lion Air mengungkap, ada beberapa keuntungan yang bisa diraih oleh para tamu maskapai dengan adanya rute direct ini. Beberapa di antaranya:

  1. Hemat waktu dan biaya, karena tidak perlu transit di Jakarta atau kota lain.

Lion Air juga menawarkan harga tiket yang kompetitif dan layanan yang berkualitas.

Maka, siapkan jadwal perjalanan dari sekarang dan gunakan BookCabin, aplikasi pemesanan tiket pesawat yang mudah dan aman.

"Dapatkan diskon Rp50.000 setiap pembelian tiket. Fitur lainnya, para pelanggan bisa memesan hotel dan check in online secara mudah dan aman," ungkap Lion Air,

  1. Mudah dan nyaman, karena tamu berkesempatan mengunjungi tiga destinasi yang berbeda dalam satu perjalanan.

  2. Banyak pilihan destinasi yang sesuai dengan kebutuhan dan minat pebisnis dan wisatawan.

  • Lion Air menyediakan jaringan penerbangan yang luas, domestik dan internasional, yang dapat diakses dari bandar udara tersebut. Dari Yogyakarta bisa melanjutkan penerbangan ke Pontianak, Balikpapan, Banjarmasin, Samarinda, Makassar dan kota lainnya,

  • Memanfaatkan Bali sebagai gerbang ke berbagai kota populer di luar negeri, seperti Adelaide, Bangkok, Melbourne, Perth, Singapore, Sydney, Brisbane dan Kuala Lumpur. Koneksi domestik menuju Labuan Bajo, Medan, Makassar, Kupang, Lombok, Bima, Ende, Maumere, Tambolaka, Waingapu.

Baca Juga: Rangkaian Dhaup Ageng Kadipaten Pakualaman Yogyakarta, Turut Mengundang Raja-Raja Nusantara dan Raja Negara Tetangga

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)